Tutorial Rambut Pramugari Cepol, Sanggul French Twist & Croissant

Saat bepergian menggunakan transportasi pesawat terbang, pastinya Anda akan bertemu dengan para pramugari dengan sanggul rambut yang khas. Bagaimana tutorial rambut pramugari yang rapi dan menawan tersebut? Sebenarnya cukup 1 menit untuk membuat sanggul rambut seperti itu.

Jika ingin membuat trend sanggul rambut pramugari, syaratnya Anda harus memiliki rambut panjang dan agak lebat. Dengan rambut panjang, lebat, dan sehat akan membuat tampilan sanggul tampak rapi, sehingga membuat penampilan wanita anggun serta menjadi pusat perhatian nantinya.

Model sanggul yang diterapkan oleh pramugari pesawat juga terlihat sangat seragam antara satu dengan lainnya. Tidak perlu heran karena memang sanggul pramugari sudah masuk dalam kategori aturan yang perlu ditaati, sehingga semua pramugari akan belajar untuk membuat sanggul seragam.

Sekilas Tentang Sanggul Pramugari

Sekilas Tentang Sanggul Pramugari

Tutorial rambut ala pramugari memang sempat viral dan sering dibagikan pada laman media sosial Instagram, Twitter, dan TikTok. Hal ini membuat warganet berlomba-lomba menirukan gaya rambut pramugari yang viral sebagai challenge bahkan diterapkan dalam aktivitas kerja setiap harinya.

Memang jika ditinjau dari segi modelnya, jenis sanggul dapat dijadikan hiasan dan membuat rambut pramugari bisa cantik serta rapi. Model rambut pramugari yang cantik dinamakan dengan “French Twist” dan memang sempat populer pada tahun 1950-an sampai 1970-an dulu.

Ciri khas yang ditawarkan oleh sanggul pramugari bentuknya diputar pada arah vertikal, sehingga siapapun yang melihatkan terlihat estetik. Pramugari menerapkan sanggul itu untuk memunculkan kesan elegan serta menonjolkan bagian garis leher serta bahu yang dimilikinya.

Tatanan model juga menghilangkan rasa khawatir saat rambut terkena wajah bahkan angin. Kondisi demikian bisa membuat pramugari tidak terganggu saat menjalankan tugasnya sehari-hari. Meski sudah terkenal sejak tahun 1950-an, namun sanggul pramugari masih diminati ditengah masyarakat.

Khususnya banyak karyawan Bank yang memilih untuk menggunakan sanggul pramugari karena memang tampilannya bisa memberi kesan elegan. Bagi Anda yang belum bisa membentuk sanggul pramugari, bisa simak penjelasan lengkapnya pada pembahasan kali ini.

Tutorial Rambut Pramugari Termudah dan Rapi

Cara menata rambut bak pramugari pesawat terbang sebenarnya tidak sulit dilakukan, apalagi bagi Anda yang sudah memiliki alat untuk menata rambut. Tutorial sanggul tidak hanya bagi para pramugari pemula, tetapi juga kalangan wanita yang ingin menirukan gaya sanggul khas tersebut.

1. Membuat Sanggul Pramugari Sederhana

Membuat Sanggul Pramugari Sederhana

Model sanggul ala pramugari juga ada yang bisa terbilang sederhana, sehingga bentukannya lebih simpel tapi tertata rapi. Sanggulnya tidak terlalu tinggi, sehingga siapapun dengan kondisi rambut tidak terlalu panjang bisa mempraktekan model sanggul kali ini.

  • Sebelum mulai menata rambut, silahkan siapkan ikat rambut dengan warna sama dengan rambut Anda sendiri misal hitam, merah, kuning, dan lainnya.
  • Siapkan beberapa peralatan mulai dari hairspray, penjepit rambut, dan juga sisir rambut sasak untuk lebih mudah dalam merapikan sanggulnya di tahap akhir.
  • Silahkan sisir rambut terlebih dahulu agar lebih mudah saat akan menyanggulnya. Ikat rambut sampai menyerupai kuncir kuda secara rapi dan agak rapat.
  • Pegang bagian bawah rambutnya yang sudah dikuncir, kemudian putar ke arah kiri. Tarik ke bagian atas, kemudian kaitkan rambut dengan menggunakan penjepit.
  • Arahkan bagian rambut ke sebelah kanan untuk menutupi rambut bagian kirinya yang sudah dikaitkan dengan penjepit agar terlihat lebih rapi tatanannya.
  • Coba rapikan rambut di bagian depan dengan sisir secara hati-hati. Gunakan bagian hairspray agar tatanan rambut bisa bertahan lama sesuai aktivitas keseharian.

Bagi yang pertama kali membuat sanggul rambut sendiri tentu merasa kerepotan bahkan bisa gagal berkali-kali. Membuat sanggul ala pramugari memang memerlukan ketelatenan khusus agar hasilnya rapi sesuai dengan keinginan. Bagaimana berminat untuk mempraktekan?

2. Menata Rambut Pramugari dengan Sanggul Cepol Croisant

Menata Rambut Pramugari dengan Sanggul Cepol Croisant

Bagaimana mudah bukan mengikuti tutorial rambut pramugari sebelumnya? Selain membentuk sanggul rambut dengan pola di atas, Anda juga bisa mencoba skill membentuk sanggul croisant. Berikut ini cara mudah pramugari pesawat membentuk sanggul cepolnya.

  • Praktekan terlebih dahulu membuat sanggul croisant ala pramugari, kemudian siapkan penjepit rambut untuk merapikan bagian tersebut.
  • Selain penjepit, Anda juga perlu menyiapkan hairspray untuk membuat rambut kaku dan sisir rambut sasak agar lebih mudah merapikannya saat sudah tahapan akhir.
  • Masukkan rambut ke dalam lubang sanggul cepol croissant, lalu gulung sanggul cepol sampai tidak ada rambut yang keluar pada alat tersebut.
  • Silahkan kaitkan antara pucuk sanggul cepol ke bagian atas kepala menggunakan penjepit. Arahkan bagian rambut sebelah kanan ke arah bagian kiri secara pelan-pelan.
  • Rapikan rambut bagian depan dan samping menggunakan sisir, baru gunakan hairspray agar tatanan rambut yang sudah dibentuk bisa bertahan lebih lama.

Setiap maskapai penerbangan biasanya mewajibkan pramugari untuk membuat sanggul rambut sesuai ciri khas sendiri. Hal inilah yang membuat sanggul pramugari terkadang ada yang kelihatannya tinggi atau pendek, sehingga bisa pilih kedua model yang sudah dijelaskan.

3. Membuat Model Sanggul French Twist

Membuat Model Sanggul French Twist

Bagi Anda yang ingin membuat sanggul elegan, bisa gunakan model French Twist yang klasik. Penampilan sanggul ala pramugari sering digunakan orang-orang saat mengunjungi pesta pernikahan atau dansa. Ingin tutorial ikat rambut pramugari seperti ini?

  • Sapukan seluruh rambut ke satu sisi sesuai dengan hasil yang ingin Anda dapatkan. Misal ingin disanggul kiri ke kanan, maka sapu rambut ke sisi kiri saja, begitu juga sebaliknya.
  • Gunakan penjepit rambut pada bagian belakang untuk menahannya di tempat dan tidak mengalami perubahan sebelum memulai tahapan selanjutnya.
  • Untuk membuat rambut terlihat rapi, maka gunakan semprotan pengeras rambut yang aman atau hairspray yang sering digunakan sebelumnya.
  • Letakkan tangan pada bagian bawah rambut, kemudian sisir dengan lembut agar hasilnya bisa rapi sesuai dengan posisi sanggul yang sudah ditentukan.
  • Gulung rambut ke bagian atas secara pelan menggunakan genggaman. Gulungkan ke arah berlawanan, kemudian selipkan ujungnya ke dalam lubang yang dibuat gulungannya.
  • Jika Anda berhasil, maka bentukan sanggul akan menyerupai kerucut mengarah ke bawah. Masukkan kembali penjepit untuk menahan gulungan rambut tersebut.
  • Rapikan rambut menggunakan sikat bulu atau sisir bergigi agar tatanannya terlihat jelas dan indah, lalu gunakan hairspray kembali untuk menahan sanggul tidak pudar.
  • Tinggal masukkan ujung yang terlepas ke dalam sanggul, sehingga bagian ujungnya menjadi tidak terlihat seperti sebelumnya dan hasilnya lebih rapi.

Penutup

Sebenarnya tutorial rambut pramugari satu ini cukup mudah diterapkan walaupun tahapan lebih panjang dari model sebelumnya. Jika Anda sudah terbiasa melakukannya, maka hanya perlu menyepol rambut sekali dalam waktu kurang dari 1 menit saja.

Sanggul pramugari bisa membuat penampilan wanita tampak elegan dan rapi, sehingga bisa saja diterapkan dalam momen sehari-hari. Walaupun tahapannya memang agak ribet, namun sebenarnya bisa lebih mudah dengan menggunakan bantuan peralatan seperti hairspray, sisir, dan lainnya.

Bagi Anda yang ingin menciptakan penampilan rambut berbeda, bisa langsung ikuti tutorial rambut pramugari yang sudah dijelaskan sebelumnya. Pada saat awal-awal menata rambut wajar akan mengalami kesulitan, namun lama-kelamaan akan terbiasa dalam melakukannya.

Baca Juga: