Pantai Batu Karas merupakan salah satu objek wisata paling populer di kawasan Pangandaran. Setiap akhir pekan dan masa liburan pantai selalu ramai dikunjungi wisatawan dari luar daerah. Dengan pemandangan yang indah dan berbagai aktivitas seru untuk dilakukan, membuat wisatawan betah.
Suasana tenang dengan derasnya deburan ombak merupakan daya tarik utama dari pantai ini. Ditambah dengan sejuknya udara dan angin sepoi-sepoi di sekitar pantai yang mampu memanjakan para wisatawan.
Alamat dan Lokasi Pantai Batu Karas
Pangandaran adalah sebuah kabupaten di wilayah Provinsi Jawa Barat yang terkenal dengan banyak objek wisata pantainya. Batu Karas menjadi pantai yang paling ramai dan lokasinya dekat dengan destinasi wisata alam lainnya.
Pantai ini berlokasi di Desa Batu Karas, Kec. Cijulang, Kab. Pangandaran. Lokasi tersebut tidak jauh dari wisata Green Canyon dan jaraknya hanya sekitar 8 km. Anda membutuhkan waktu tempuh kurang dari 30 menit untuk bisa sampai ke kawasan pantai.
Letak Pantai Batu Karas juga cukup dekat dengan Pantai Pangandaran, jaraknya kurang lebih 34 km. Wisatawan yang melakukan perjalanan menuju pantai ini akan melewati beberapa objek wisata dan disuguhkan dengan pemandangan alam yang indah.
Rute Menuju ke Pantai Batu Karas dari Luar Daerah
Saking indahnya pemandangan pantai ini, para wisatawan dari luar daerah sering melakukan kunjungan. Kebanyakan wisatawan yang datang berasal dari wilayah Bandung, Jakarta, dan sekitarnya.
Jika berangkat dari Bandung, Anda bisa menggunakan angkutan umum bus. Langsung pilih jurusan Bandung – Pangandaran supaya jarak tempuhnya lebih dekat. Dari terminal Pangandaran lanjutkan perjalanan dengan bus tujuan Tasik – Pangandaran – Cijulang.
Sementara itu, bagi wisatawan yang memulai perjalanan dari Jakarta dapat naik bus jurusan Kalideres – Pangandaran. Sesampainya di terminal perjalanan dilanjutkan dengan bus tujuan Tasik – Pangandaran – Cijulang.
Jam Buka dan Operasional Pantai Batu Karas
Umumnya, objek wisata pantai selalu dibuka selama 24 jam, dari pagi hingga malam ini. Sama halnya dengan jam buka dari pantai ini yang tidak pernah tutup. Pantai akan selalu buka pada hari Senin sampai Minggu dan bebas dikunjungi kapan saja.
Tetapi kalau ingin naik wahana, makan seafood, atau menikmati fasilitas di Pantai Batu Karas Pangandaran hanya beroperasi sampai sore hari. Sehingga pastikan Anda sudah mencoba semua kegiatan seru di pantai ini.
Walaupun selalu buka dan tidak pernah tutup, tetapi Anda disarankan untuk berkunjung di pagi atau sore hari. Tujuannya supaya suasana pantai masih sepi serta bisa mendapatkan momen matahari terbit dan terbenam di pantai ini.
Harga Tiket Masuk Pantai Batu Karas
Dikarenakan suasana pantai yang semakin ramai dari hari ke hari, akhirnya pihak pengelola mulai menerapkan sejumlah tarif. Penentuan tarif masuk ke kawasan pantai ini ditentukan berdasarkan jenis kendaraan yang digunakan.
Untuk wisatawan yang memasuki kawasan pantai dengan berjalan kaki tanpa kendaraan wajib membayar tiket sebesar Rp 6.000. Apabila menggunakan sepeda motor tarifnya naik menjadi Rp 14.000 per kendaraan.
Sementara untuk wisatawan yang mengendarai mobil harga tiket masuknya adalah Rp65.0000. Bagi rombongan yang naik bus besar pariwisata perlu membayar Rp 310.000. Harga tersebut kemungkinan bisa berubah sesuai dengan kebijakan pengelola.
Daya Tarik Pantai Batu Karas
Berbeda dengan objek wisata pantai lainnya di Pangandaran, Batu Karas memiliki daya tarik dan keunikannya sendiri. Pantai ini memiliki pemandangan alam indah, wahana air, dan cerita mitos yang menarik bagi para wisatawan.
1. Keindahan Panorama Pantai
Pantai Batu Karas memiliki panorama alam dengan keindahan yang jarak ditemukan di pantai lain. Anda bisa melihat derasnya deburan ombak dengan hamparan laut biru yang luas. Ditambah dengan langit cerah dan angin yang sejuk.
Di sebelah kanan terdapat batu karang besar yang ditumbuhi oleh pohon dan tumbuhan hijau. Keberadaan karang tersebut menjadi media pemecah ombak yang menghasilkan pemandangan luar biasa.
Selain itu, lokasinya yang berada dekat dengan objek wisata lainnya membuat pantai ini dikelilingi dengan pemandangan alam. Selama perjalanan Anda akan disuguhkan dengan panorama pepohonan hijau dan batu karang yang menenangkan hati.
Keindahan Pantai Batu Karas sendiri akan semakin menarik setelah memasuki senja dengan pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan. Tak jarang para wisatawan sengaja berlama-lama di pantai untuk menantikan momen tersebut.
2. Wahana Air
Untuk menarik banyak wisatawan, pihak pengelola menyediakan berbagai wahana air yang seru. Dengan memanfaatkan ombak yang cukup tinggi, Anda bisa menaiki beberapa wahana menantang seperti banana boat dan surfing.
Bahkan wisata Pantai Batu Karas sering dijadikan sebagai lokasi untuk para peselancar pemula. Banyak juga wisatawan mancanegara yang datang membawa papan selanjar untuk melakukan surfing di kawasan pantai ini.
Tetapi jika Anda tidak suka dengan kegiatan yang ekstrim, maka bisa memilih menyewa perahu atau pelampung. Biasanya banyak wisatawan dan anak-anak yang berenang santai di tepi pantai. Pilih area yang ombaknya lebih tenang supaya aman.
Bagi wisatawan yang ingin bermain air di Batu Karas tidak perlu membawa peralatan sendiri karena banyak tempat persewaan. Untuk beberapa wahana yang ekstrim, Anda akan didampingi oleh petugas agar keamanan dan keselamatan terjamin.
3. Kuliner Seafood
Tak hanya pemandangan dan wahana airnya saja, di Pantai Batu Karas juga masih banyak tempat penjualan ikan. Seluruh ikan yang dijual di kawasan ini ditangkap langsung oleh nelayan, jadi dijamin masih segar dan baru.
Para wisatawan biasanya berbelanja ikan sebagai oleh-oleh atau untuk diolah sendiri di penginapan. Namun apabila ingin lebih praktis, Anda bisa mengunjungi beberapa tempat makan yang menyediakan berbagai makanan olahan seafood.
Kuliner seafood yang dijual di sekitar pantai memiliki cita rasa dan dijamin lezat. Wisatawan bebas memilih menu dengan seafood yang masih segar dan diolah menggunakan bumbu rahasia. Anda dapat menikmati kuliner sambil melihat pemandangan laut lepas.
4. Mitos Pantai Batu Karas
Salah satu keunikan Batu Karas yang tidak dimiliki oleh pantai lain adalah mitosnya. Pantai ini terkenal dengan mitos, sejarah, cerita, dan legendanya di zaman dahulu. Pemberian nama pantai ini juga tidak terlepas dari asal usulnya.
Munculnya mitos di pantai ini berkaitan dengan perjalanan yang dilakukan oleh Raja Katomas. Konon, dulunya raja telah menjelajahi lautan dan melewati perjalanan yang panjang. Sampai akhirnya ia sampai di pesisir pantai.
Pantai yang ia jumpai tersebut memiliki banyak sekali batu dan karang. Tidak seperti batuan pantai pada umumnya, batu yang ia temukan ini lebih keras. Maka dari itu akhirnya pantai ini diberi nama Batu Karas dengan arti batu yang keras.
Saat berlibur ke Pangandaran, Anda wajib mengunjungi Pantai Batu Karas yang lokasinya tidak jauh dari pusat kota. Pantai ini memiliki keindahan dan daya tarik yang tidak ada di pantai lainnya. Ditambah dengan lengkapnya fasilitas dan wahana air yang membuat wisatawan jadi semakin betah.
Baca Juga:
- Pantai Nyawiji Pacitan: Lokasi/Rute dan Daya Tarik Wisata
- Pantai Lamaru: Lokasi, Rute, Harga Tiket dan Daya Tariknya
- Pantai Sawarna Banten: Daya Tarik, Lokasi, HTM & Jam Buka
- Pantai Green Bowl Hidden Beach Bali, Ini Lokasi & Daya Tariknya
- Pantai Pandawa Bali, Ini Lokasi, HTM, Jam Buka & Daya Tariknya
- Pantai Sawarna Banten: Daya Tarik, Lokasi, HTM & Jam Buka