Duel seru akan tersaji dalam lanjutan Liga Italia Serie 2022/2023 pekan ke-36. Napoli akan berhadapan dengan finalis Liga Champions musim ini, Inter Milan. Inter adalah satu-satunya tim di Italia yang belum dikalahkan Napoli. Maka dari itu, duel Napoli vs Inter 21 Mei 2023 dijamin berlangsung seru dan menarik.
Kendati tampil di final UCL musim ini, posisi Inter di 4 besar masih belum aman. Memang, bersama Juventus Inter dijagokan lolos ke UCL musim depan. Namun, mereka masih bisa terpeleset dan kehilangan 6 poin dari 2 pertandingan. Setelah Napoli, mereka akan menghadapi lawan berat lain, yakni Atalanta.
Preview Napoli vs Inter
Inter mencatatkan rekor sangat positif dimana dalam 5 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, Nerazzurri mencatatkan 5 kemenangan. Jika menang lawan Napoli pekan ini mereka akan mencatatkan rekor 9 kemenangan beruntun. Pekan lalu, Inter berhasil mengalahkan Sassuolo dengan skor besar, 4-2.
Lautaro Martinez mencetak 1 gol dalam pertandingan tersebut. Gol Inter lainnya dicetak oleh Romelu Lukaku (2) dan Ruan Tressoldi (GBD). Martinez terpaut 3 gol dari striker andalan Napoli Victor Osimhen. Dengan 3 laga tersisa, kedua pemain berpotensi bersaing ketat untuk menjadi top skor Serie A musim ini.
Persaingan keduanya bisa dimulai pekan ini. Lawan Inter, Napoli pasti mengejar rekor dan gengsi. Mereka sudah resmi menjadi juara Serie A. Gelar Serie A tersebut tidak akan membuat Napoli mengendurkan konsentrasi dan agresivitasnya. Inter menjadi tim yang belum dikalahkan Napoli di Serie A musim ini.
18 tim lain sudah berhasil dikalahkan. Akan jadi prestasi besar jika sukses kalahkan Inter pekan ini. Pekan lalu, Napoli dikalahkan AC Monza dengan skor 2-0 di Stadion Brianteo. Kekalahan tersebut tentu tidak boleh terulang pekan ini. Hadapi Inter, Napoli akan kembali menampilkan susunan pemain terbaiknya.
Jadwal Napoli vs Inter Tanggal 21 Mei 2023
Duel Napoli vs Inter 21 Mei 2023 adalah duel gengsi finalis UCL dan juara Serie A. Kandang Napoli, Stadion Diego Armando Maradona akan menjadi arena pertarungan kedua tim. Pertandingan Napoli melawan Inter pada pekan ke-36 Liga Italia 2022/2023 bisa disaksikan minggu malam, jam 23:00 WIB.
H2H/Susunan Pemain Napoli vs Inter
Napoli kalah dari Inter Milan dalam pertemuan pertama kedua tim. Mereka kalah dengan skor tipis 1-0. Edin Dzeko menjadi pencetak gol tunggal dalam pertandingan tersebut. Napoli memiliki rekor buruk ketika berhadapan dengan Inter. Dalam 5 pertandingan terakhir kedua tim, mereka tidak sekalipun menang.
H2H Inter vs Napoli dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
- 4 Januari 2023
Inter Milan 1 – 0 Napoli
- 12 Februari 2022
Napoli 1 – 1 Inter Milan
- 21 November 2021
Inter Milan 3 – 2 Napoli
- 18 April 2021
Napoli 1 – 1 Inter Milan
- 16 Desember 2020
Inter Milan 1 – 0 Napoli
Prediksi susunan pemain Inter Milan vs Napoli pekan ke-37 Liga Italia 2022/2023.
- Napoli (4-3-3): Meret; Olivera, Rrahmani, Kim, Di Lorenzo; Zielinski, Lobotka, Anguissa; Kvaratskhelia, Osimhen, Elmas
- Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Bastoni, Acerbi, D’Ambrosio; Dimarco, Calhanoglu, Brozovic, Barella, Dumfries; Lukaku, Correa
Inter Milan dipastikan tampil tanpa Milan Skriniar, Henrikh Mkhitaryan, dan Marcelo Brozovic. Simone Inzaghi mungkin melakukan rotasi dengan pemain utama akan tampil di babak kedua. Hirving Lozano menjadi satu-satunya pemain Napoli yang absen. Napoli akan tampil dengan kekuatan penuh pekan ini.
Prediksi Napoli vs Inter 21 Mei 2023
Rekor tidak terkalahkan Inter dalam 9 pertandingan terakhir di semua kompetisi akan berlanjut. Inter tidak akan menang, juga tidak akan kalah. Napoli memiliki rekor buruk melawan Inter dan akan puas dengan hasil seri pekan ini. Napoli vs Inter 21 Mei 2023 diprediksi berakhir dengan hasil imbang 1-1.
Baca Juga: