Kumpulan HP Oppo Paling Bagus dan Harganya, Ketahui Speknya

Vantage.id – Oppo menjadi salah satu perusahaan HP yang sering merilis produk baru. Bahkan setiap tahun mereka tercatat rutin mengeluarkan minimal satu produk. Tapi hal ini membuat banyak bertanya-tanya mengenai HP Oppo paling bagus. Sebab semakin banyak pilihan dengan spesifikasi yang tidak main-main seringkali ditawarkan para perusahaan smartphone, termasuk Oppo.

Namun jangan khawatir! Kini pengguna sudah tidak perlu bingung lagi untuk memilih smartphone terbaik. Sebab, kamu bisa memilih salah satu di antara rekomendasi HP dengan kualitas terbaik di bawah ini. Akan tetapi, pastikan untuk menyesuaikan dengan kebutuhanmu dalam mencari sebuah alat komunikasi.

Adapun beberapa ponsel ini merupakan daftar HP Oppo paling bagus 2023. Berikut rangkuman spesifikasi beserta dengan harganya.

Daftar HP Oppo Paling Bagus

Oppo Find X5 Pro

Deretan pertama dari HP Oppo paling bagus adalah X5 Pro. Ponsel ini memiliki bodi yang masih cukup ringan dan ramping untuk dibawa bepergian. Oppo memberikan layar dengan panel AMOLED dengan luas 6,7 inci dan resolusi QHD+.

Selain itu, ponsel ini mendapatkan setelan refresh rate 120 Hz untuk membuat layar menjadi lebih menyenangkan saat dipakai scrolling di media sosial atau bermain game. Sebagai tambahan perlindungan, Oppo Find X5 Pro memiliki kaca pelindung Corning Gorilla Glass Victus serta rating IP68 yang tahan air dan debu.

Pada bagian fotografi, HP Oppo paling bagus ini datang dengan tiga kamera belakang dan satu kamera depan. Di sisi belakang, smartphone tersebut memiliki spesifikasi kekuatan lensa utama 50 MP.

oppo find x5 pro

Lalu ada pula kamera telefoto 13 MP serta lensa ultrawide yang memiliki kekuatan yang sama dengan lensa utamanya, yakni 50 MP. Sementara di bagian depannya, terpasang kamera 32 MP. Di dalamnya juga sudah banyak tersedia mode fotografi yang siap memuaskan para pengguna.

Beralih ke bagian performa, ponsel Oppo ini hadir daengan chipset Snapdragon 8 Gen 1 dan MaliSilicon X Imaging NPU. Proseseornya berkecepatan 3 GHz. Sementara untuk grafisnya, seri Find X5 Pro didukung dengan GPU Adreno 730.

Supaya kinerjanya bisa lebih cepat lagi, smartphone ini menyediakan memori RAM 12 GB dan storage 256 GB. Sayangnya tidak ada kartu eksternal untuk menambah kapasitas bila memori masih belum cukup.

Terakhir masalah baterai, HP Oppo paling bagus ini datang dengan kapasitas daya maksimal 5000 mAh. Selain itu, sudah ada fitur pengisian cepat 80W yang bisa mengisi daya 50 persen dalam 12 menit.

Tabel Spesifikasi

Dimensiketebalan 8,6 mm, berat 218 gram
LayarAmoled 6,7 inci, resolusi Quad HD+
refresh rate 120Hz, Corning Gorilla Victus
ChipsetSnapdragon 8 Gen 1
MaliSilicon X Imaging NPU
GPU Adreno 730.
MemoriRAM 12 GB
penyimpanan internal 256 GB
Kamera belakang50 MP (utama) + 13 MP (telefoto) + 50 (ultrawide)
Kamera depan32 MP
Sistem operasiAndroid 12
Baterai5000mAh
fast charging 80W
Fiturfingerprint, face recognition, NFC, IP68, dan lainnya
SIMDual SIM nano
WarnaGlaze black, ceramic white
HargaMulai dari Rp14,9 jutaan

Reno 8 T 5G

Pada deretan selanjutnya adalah Reno 8T 5G. Eksterior smartphone ini terlihat ramping dan mengilap. Permukannya kesat dan halus ketika disentuh. Untuk layarnya, HP Oppo paling bagus ini mendapatkan panel AMOLED dengan resolusi FHD+ seluas 6,7 inci.

Tidak hanya itu, layar juga sudah mendapatkan laju penyegaran 120 Hz untuk membuatnya responsif saat disentuh. Supaya lebih aman dari goresan, Oppo kemudian membekali produk ini dengan kaca pelindung Asashi Glass AGC DT Star 2 yang tangguh.

Untuk sisi fotografinya, Oppo 8T 5G menghadirkan lensa utama berkekuatan 108 MP. Selain itu, ada juga lensa mikro serta depth yang kompak hadir dengan kekuatan 2 MP.

reno-8t-5g

Pada sisi depannya, Oppo membenamkan kamera selfie 32 MP guna menunjang kebutuhan fotografi dan vlogging. Sementara untuk fungsi perekaman, HP Oppo paling bagus ini mampu merekam sampai dengan resolusi 1080p pada kecepatan 30 fps.

Sementara untuk performa, perangkat ini memiliki chipset Snapdragon 695 5G dengan fabrikasi 6nm. Chipset ini unggul dalam menjalankan mesin serta meningkatkan kemampuan asisten suara dan mendukung kegiatan fotografi khususnya saat minim cahaya. Tak hanya itu, performanya juga cukup andal dalam hal main game.

Soal baterai, Oppo menghadirkan daya 4800 mAh untuk penggunaan sehari-hari. Di dalamnya sudah tersedia fitur pengisian cepat 67W agar dapat mengecas dalam waktu singkat, yakni 33 menit saja secara penuh.

HP Oppo paling bagus ini tampil dalam dua pilihan warna, yakni Black Starlight dan Dawn Gold. Sementara untuk harganya, ponsel itu kini dijual dengan harga yang masih cukup terjangkau, yakni sekitar Rp 6 jutaan.

Tabel Spesifikasi

Dimensi161,2 x 74,2 x 7,34 mm
bobot berat 183 gram
Layar6.7 inci panel AMOLED Full HD
refresh rate 120Hz, touch sampling rate 360Hz
Corning Gorilla Glass 5
ChipsetMediaTek Dimensity 8100-MAX
NPU MariSilicon X
GPU Arm Mali G610 MC6
MemoriRAM 12GB
Penyimpanan internal 256GB
SIMDual SIM
Kamera belakang50MP (utama, Sony IMX766), 8MP (ultrawide), 2MP (makro)
Kamera depan32MP (Sony IMX709)
Baterai4500mAh
Fast charging 80W
Fiturjaringan 5G, fingerprint, NFC, Bluetooth 5.3, WiFi 802.11, USB type C, dual speaker, GPS, serta sistem pendingin Ultra Konduktif.
WarnaGlazed Green dan Glazed Black
HargaRp6 jutaan

Oppo Reno 8 Pro 5G

Masih di seri Reno, HP Oppo paling bagus berikutnya adalah Reno 8 Pro 5G. Bodinya tampil tipis dan ringan, cocok untuk dibawa bepergian ke mana saja. Desainnya juga stylish dan cukup nyaman untuk digenggam dalam satu tangan.

Masuk ke spesifikasi display, ponsel ini menggunakan panel AMOLED seluas 6,43 inci. Oppo juga memberikan resolusi FHD serta setelan laju penyegaran 120 Hz serta sampling touch rate 360 Hz hingga 720 Hz.

Kegunaannya tak lain untuk membuat layar terasa mulus dan merespons perintah dengan cepat. Guna mengantisipasi goresan, Oppo membekali produknya dengan kaca pelindung Corning Gorilla Glass 5.

Beralih ke sektor kamera, HP Oppo paling bagus ini datang dengan tiga kamera belakang dengan konfigurasi lensa utama 50 MP. Selain itu, ada juga kamera ultrawide dengan kekuatan 8 MP dan kamera makro 2 MP. Sementara pada sisi depannya, ada lensa selfie berkekuatan 32 MP dan sudah berteknologi Sony IMX709.

oppo-reno-8-pro-desain

Untuk fungsi perekaman, kamera belakangnya sanggup merekam dengan resolusi hingga 4K pada kecepatan 50 fps. Sedangkan kamera depannya mampu merekam hingga resolusi 1080p dengan kecepatan yang sama, yakni 50 fps.

Masuk ke bagian performa, Oppo mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 8100 MAX. Menariknya, kinerja ponsel ini juga didukung oleh chipset MariSilicon X Neural Processing Unit, yang ada pada HP flagship Oppo, seperti seri Find X5 Pro. Mesin ini akan memberikan pengambilan gambar yang lebih baik khususnya saat cahaya minim.

Soal memori, HP Oppo paling bagus ini datang dengan memori yang besar, yakni RAM 12 GB yang bisa diperbesar lagi hingga 7 GB. Alhasil, total RAM menjadi 19 GB. Sementara kapasitas storage 256 GB, cukup untuk menyimpan banyak file.

Terakhir masalah baterai, Oppo menyediakan daya dengan kapasitas 4500 mAh, yang diklaim tahan lama. Di dalamnya sudah ada fitur pengisian cepat dengan daya 80W. Dengan begitu, smartphone dapat terisi penuh hanya dalam waktu 11 menit saja.

Tabel Spesifikasi

Dimensi161,2 x 74,2 x 7,3 mm bobot berat 183 gram
Layar6.7 inci panel AMOLED Full HD. refresh rate 120Hz, touch sampling rate 360Hz, Corning Gorilla Glass 5
ChipsetMediaTek Dimensity 8100-MAX NPU MariSilicon X GPU Arm Mali G610 MC6 CPU Octa Core
MemoriRAM 12 GB
Penyimpanan internal 256 GB
SIMDual SIM
Kamera belakang50MP (utama, Sony IMX766), 8MP (ultrawide), 2MP (makro)
Kamera depan32MP (Sony IMX709)
Baterai4500mAh
Fast charging 80W
Fiturkoneksi 5G, fingerprint, NFC, Bluetooth 5.3, WiFi 802.11, USB type C, dual speaker, GPS, serta sistem pendingin Ultra Konduktif.
WarnaGlazed Green dan Glazed Black
HargaRp7,5 jutaan

Oppo Reno 8 Z

HP Oppo paling bagus selanjutnya adalah Reno 8 Z. Smartphone dari seri Reno itu datang dengan panel AMOLED beresolusi FHD, sedangkan untuk ukurannya sekitar 6,43 inci. Untuk laju penyegarannya sekitar 60 Hz dan touch sampling 180 Hz, masih cukup baik untuk memberikan pengalaman sensorik yang cukup menyenangkan.

Masuk ke spesifikasi kamera, Reno 8 Z punya tiga kamera di punggung ponsel. Adapun ketiganya adalah lensa utama dengan kekuatan 64 MP, lalu lensa makro dan depth yang kompak beresolusi 2 MP. Di bagian depan juga terpasang kamera selfie dengan kekuatan 16 MP untuk menunjang kebutuhan selfie dan vlogging.

hp-oppo-reno-8z

Beralih ke dapaur pacu, kinerja HP Oppo paling bagus ini didukung dengan chipset Snapdragon 695 yang bekerja sama dengan sistem operasi Android 12 dalam menghasilkan performa yang berkualitas.

Supaya bisa lebih optimal, tersedia memori penyimpanan yang cukup memadai yakni RAM 8 GB dan storage 256 GB. Apabila masih kurang, RAM dapat diperluas mencapai 5 GB dan storage juga bisa diperbesar lagi kapasitasnya menjadi 1 TB melalui kartu microSD.

Terakhir masalah baterai, Oppo membenamkan daya sebesar 4500 mAh yang sudah didukung dengan fungsi pengisian cepat 33W. Fitur itu memungkinkan ponsel mengecas 32 persen hanya dalam waktu sekitar 15 menit, sedangkan untuk pengisian penuhnya membutuhkan waktu 63 menit.

Tabel Spesifikasi

Dimensi159.9 x 73,2 x 7,66 mm
berat 181 gram
Layar6,43 inci AMOLED Full HD+
Refreseh rate 60 Hz
Schott Xensation Up
ChipsetSnapdragon 695 5G (6 nm)
CPU Octacore kecepatan 2.2 GHz
GPU Adreno 619
Memori8 GB/256 GB
Kamera depan16 MP
Kamera belakang64 MP (utama), 2 MP (makro) 2 MP (depth)
Baterai4500 mAh
Fast charging 33W
Sistem OperasiAndroid 12, ColorOS 12.1
WarnaStarlight Black, Dawnlight Gold
HargaRp 5,9 jutaan

Oppo A77s

HP Oppo paling bagus selanjutnya datang dari seri A. Lini ponsel ini biasanya datang dengan harga yang terjangkau, karena menargetkan pengguna dari kalangan menengah. Walaupun tampil dengan harga yang miring, spesifikasinya tidak kalah dari ponsel lainnya.

Salah satu ponsel andalan Oppo dari seri A adalah A77s. Ponsel ini datang dengan layar berpanel IPS LCD dan refresh rate-nya sekitar 90 Hz untuk memberikan pengalaman sensorik yang memuaskan bisa diperluas lagi.

Beralih ke masalah kamera, ada lensa utama 50 MP yang siap memberikan kemampuannya dalam membidik objek melalui HP Oppo paling bagus ini.

hp-oppo-terbaru-a77s

Selain itu, ada juga lensa kedalaman dengan kekuatan 2 MP untuk menghasilkan efek bokeh dan hasil foto yang detail. Sedangkan untuk bagian depannya, ada lensa selfie dengan kekuatan 8 MP yang juga siap untuk mendukung hasil foto yang baik.

Pada sisi dapur pacu, ada chipset Snapdragon 680 4G buatan Qualcomm untuk memberikan kinerja yang mumpuni. Selain itu, mesinnya juga mendapatkan dukungan dari GPU Adreno 610 untuk bagian grafisnya.

Supaya bisa lebih optimal lagi, Oppo memberikan kapasitas RAM 8 GB dan storage 128 GB. Jika masih belum cukup, kapasitas storage bisa diperluas lagi menggunakan microSD.

Masalah daya, HP Oppo paling bagus ini juga memiliki kapasitas 5000 mAh. Adapun baterai sudah mendapatkan dukungan fitur pengisian cepat 33W.

Tabel Spesifikasi

Dimensi163.8×75 x8 mm
berat 187 gram
IP54 tahan air dan debu
Layar6,56 inci IPS LCD
Refresh rate 90 Hz
ChipsetSnapdragon 680 4G (6 nm)
CPU Octacore kecepatan 2.4 GHz
GPU Adreno 610
Memori8 GB/128 GB
Kamera depan8 MP
Kamera belakang50 MP (utama), 2 MP (depth)
Baterai5000 mAh
Fast charging 33W
Sistem OperasiAndroid 12, ColorOS 12.1
WarnaSunset Orange, Starry Black
HargaRp 3,4 jutaan

Oppo A17

Selanjutnya HP Oppo paling bagus adalah seri A17. Smartphone rilisan 2022 ini memiliki layar dengan panel IPS LCD seluas 6,56 inci.

Oppo A17 akan cocok bagi pengguna yang mencari HP dengan hasil foto basus tetapi hadir dalam harga yang terjangkau. Adapun pengaturan kamera pada ponsel A17 terdiri dari lensa utama berkekuatan 50 MP, lensa depth 2 MP serta kamera selfie 5 MP.

oppo-a17-desain

Untuk bagian dapur pacunya, HP Oppo paling bagus dengan harga murah ini mendapatkan tenaga dari chipset MediaTek Helio G35 serta sistem operasi Android 12. Agar kinerjanya lebih optimal, Oppo memberikan kapasitas memori 4 GB/64 GB. Akan tetapi, memori internalnya bisa diperluas lagi melalui microSD.

Untuk masalah baterai, perangkat ini mendapatkan daya dengan kapasitas 5000 mAh. Sayangnya, Oppo A17 belum didukung dengan fitur pengisian cepat. Selain itu, port charging-nya juga belum USB tipe C. Walaupun begitu, Oppo memberikan fitur unggulan lain, seperti sertifikasi IPX4 yang tahan terhadap percikan air. Untuk harga, ponsel tersebut dibanderol dengan harga yang terjangkau, yakni kisaran Rp2 jutaan saja. 

Tabel Spesifikasi

Dimensi164.2×75.6×8.3 mm
berat 189 gram
IPX4 tahan air
Layar6,56 inci IPS LCD
ChipsetMediaTek Helio G35 (12nm)
CPU Octacore kecepatan 2.3 GHz
GPU PowerVR GE8320
Memori4 GB/64 GB
Kamera depan5 MP
Kamera belakang50 MP (utama), 2 MP (depth)
Baterai5000 mAh
Fast charging 67W
Sistem OperasiAndroid 12, ColorOS 12.1
WarnaMidnight Black, Lake Blue, Sunlight Orange
HargaRp 2 jutaan

Oppo Reno 9 Pro 5G

Reno 9 Pro memiliki bodi yang ramping dan bobot yang ringan. Hal ini akan membuat perangkat mudah untuk dibawa bepergian ke mana saja. Untuk spek layar, HP Oppo ini hadir dengan panel AMOLED beresolusi FHD. Sementara luasnya sekitar 6,7 inci dan didukung dengan laju penyegaran 120 Hz untuk memberikan pengalaman sensorik menyenangkan pada pengguna.

Beralih ke bagian kamera, HP Oppo paling bagus ini dibekali dengan kamera ganda di bagian belakang dengan pengaturan lensa utama 50 MP serta kamera ultrawide 8 MP. Pada sisi depannya, terpasang kamera selfie dengan kekuatan 32 MP.

oppo reno 9 pro

Sedangkan pada urusan dapur pacu, Reno 9 Pro 5G mengandalkan Snapdragon 8100 Max yang terkenal tangguh. Selain itu, kapasitasnya yang besar yakni RAM 16 GB ditambah dengan dua opsi memori internal 256 GB atau 512 GB dapat membantu percepatan kinerja mesin menjadi lebih maksimal.

Menariknya lagi, Oppo Reno 9 Pro juga memiliki NPU MariSilicon X yang ditemukan di HP flagship Oppo. Mesin itu berguna untuk meningkatkan kualitas perekaman video menjadi lebih baik. Adapun, chipset itu memungkinkan perekaman kualitas video 4K pada malam hari serta bisa memutas video beresolusi 4K di Ultra HDR.

Tabel Spesifikasi

 DimensiKetebalan 7,2 mm
bobot berat 174 gram
Layar6.7 inci panel AMOLED Full HD
refresh rate 120Hz, Asashi Glass AGC DT Star2
ChipsetMediaTek Dimensity 8100-MAX
NPU MariSilicon X
GPU Arm Mali G610 MC6
MemoriRAM 16 GB
Storage 256 GB
Kamera belakang50MP (utama, Sony IMX766), 8MP (ultrawide)
Kamera depan32MP (Sony IMX709)
Baterai4500mAh
Fast charging 67W
Fitur5G, fingerprint, NFC, USB type C, dual speaker, GPS, dan lainnya
WarnaGlazed Green dan Glazed Black

Oppo Reno 9 5G

oppo reno 9

Oppo Reno 9 5G juga masuk sebagai HP Oppo paling bagus yang bisa dipertimbangkan selanjutnya. Bodinya tampil dengan bodi yang ramping dan ringan. Layarnya menggunakan panel jenis AMOLED seluas 6,7 inci.

Untuk baterai, HP ini diberikan daya berkapasitas 67W. Sedangkan mesinnya menggunakan chipset Snapdragon 778G 5G. Agar performa bisa lebih maksimal, tersedia memori RAM dengan kapasitas 8 GB dan 12 GB, serta storage 256 GB dan 512 GB yang bisa dipilih sesuai selera.

Sementara untuk kameranya, HP Oppo paling bagus ini hadir dengan konfigurasi lensa utama 64 MP, lalu kamera kedalaman 2 MP. Terakhir perihal fungsi perekaman, perangkat ini sanggup merekam dengan kualitas mencapai 4K dengan kecepatan 30 fps.

Tabel Spesifikasi

 DimensiKetebalan 7,2 mm bobot berat 174 gram
Layar6.7 inci panel AMOLED Full HD
refresh rate 120Hz, Asashi Glass AGC DT Star2
ChipsetMediaTek Dimensity 8100-MAX
NPU MariSilicon X
GPU Arm Mali G610 MC6
MemoriRAM 16 GB
Storage 256 GB
Kamera belakang50MP (utama, Sony IMX766), 8MP (ultrawide)
Kamera depan32MP (Sony IMX709)
Baterai4500mAh Fast charging 67W
Fitur5G, fingerprint, NFC, Bluetooth, WiFi, USB type C, dual speaker, GPS, dan lainnya
WarnaGlazed Green dan Glazed Black

Oppo Find X3 Pro

Find X3 Pro memiliki bodi yang ringan dan ramping, serta nyaman untuk digenggam dan dibawa pergi. Desain eksteriornya cukup elegan dan kekinian, bahkan terinspirasi dari pesawat luar angkasa.

Supaya lebih aman, Oppo memberikan perlindungan berupa rating IP68 yang tahan terhadap air dan debu. Akan tetapi, perlindungan ini hanya mampu bertahan dalam waktu dan kedalaman tertentu.

Masuk ke sektor laya, HP Oppo paling bagus ini menggunakan jenis panel AMOLED dengan luas 6,7 inci. Resolusinya sudah QHD+ dengan desain rasio 92,7 persen, yang dapat memberikan pengalaman multimedia yang memuaskan.

Tidak berhenti sampai di sana, ponsel ini juga sudah dibekali refresh rate hingga 120 Hz serta touch sampling hingga 240 Hz untuk pengalaman sensorik yang menyenangkan. Sementara untuk level kecerahannya sekitar 1300 nit agar bisa menampilkan konten yang jelas meski berada di cuaca terik.

Menariknya, ponsel flagship Oppo ini juga dipersenjatai dengan teknologi O Sync Hype Response Engine guna mendukung kegiatan gaming agar tidak mudah nge-lag.

Untuk kameranya, HP Oppo paling bagus ini memiliki empat kamera dengan kualitas yang mumpuni dalam membidik gambar. Lensa utamanya berkekuatan 50 MP, lengkap dengan sensor Sony IMX766 serta Omnidirectional PDAF. Di dalamnya sudah terdapat mode fotografi seperti AI Scene Enhancement, AI Palettes untuk mendukung hasil foto menjadi lebih baik.

Selain itu, ada juga lensa ultrawide beresolusi 50 MP dengan tambahan sensor Sony IMX766 dan Omnidirectional PDAF. Untuk kamera lainnya, sisi belakangnya juga diberikan kamera telefoto 13 MP dengan kemampuan 5x zoom optic hybrid dan 20x zoom digital.

oppo-find-x3-pro-desain

Terakhir pada sisi belakang, masih tersisa kamera mikro dengan kekuatan 3 MP yang berkemampuan 60x serta mendukung fungsi perekaman video hingga resolusi FHD. Di sisi lain, terpasang kamera selfie 32 MP. Sama seperti dengan kamera belakang, kamera depannya juga sudah diberikan berbagai mode fotografi yang berguna bagi pengguna.

Oppo Find X3 Pro mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 888 untuk membuat ponsel ini bertenaga. Selain itu, perangkat ini didukung CPU octa-core dengan kecepatan hingga 2,8 GHz dan GPU Adreno 660. Oppo merancang ponselnya dengan sistem operasi Android 11 dan antarmuka ColorOS 11.2 agar bisa berjalan dengan baik.

Tersedia kapasitas penyimpanan yang besar untuk performa yang lebih kencang, yakni RAM 12 GB yang dipadukan dengan memori internal 256 GB. Dengan begitu pengguna tidak perlu khawatir kehabisan penyimpanan.

Sayangnya, perangkat ini tidak menawarkan penyimpanan eksternal seperti kartu microSD untuk menambah ruang penyimpanan jika masih kurang.

Sedangkan untuk baterainya, perangkat ini memiliki kapasitas maksimal 4500 mAh. Baterai mendukung pengisian cepat SuperVOOC Flash Charge 65W. Dengan demikian hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk mengisi daya hingga 40%.

Selain itu, tersedia pula pengisian daya nirkabel AirVOOC 30W dan reverse wireless untuk mengecas tanpa mengakibatkan HP menjadi panas.

Tabel Spesifikasi

Dimensi163,6 x 74 x 8,26 mm berat 193 gram
Layar6,7 inci AMOLED Resolusi QHD Plus
Rasio layar 92,7%
Refresh rate 120 Hz
IP68 tahan air dan debu
ChipsetSnapdragon 880
CPU Octa-core clockspeed hingga 2,8 GHz
GPU Adreno 660
MemoriRAM 12 GB
Memori penyimpanan 256 GB
SIMDual SIM
Kamera belakang50 MP (utama), 50 (ultrawide), 13 (telefoto) 3MP (depth)
Kamera depan32 MP
Baterai4500mAh, fast charging 67W
WarnaGloss Black, Blue
HargaRp13,7 jutaan

Oppo A95

Oppo A95 juga bisa menjadi pilihan jika ingin mencari HP Oppo paling bagus. Smartphone ini memiliki layar panel AMOLED Full HD Plus berukuran 6,43 inci. Dari segi kamera, seri Oppo A terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera makro 2 MP, dan lensa depth 2 MP. Sementara itu, ada kamera selfie 16 MP di bagian depan.

oppo a95

Dari segi performa mesin, smartphone ini menggunakan chipset Snapdragon 662 dengan kecepatan prosesor hingga 2 GHz. Untuk memaksimalkan performa, Oppo menawarkan kapasitas penyimpanan 8 GB/128 GB. Jika masih kurang, memori RAM dapat diperluas hingga 5 GB. HP Oppo terbaru ini memiliki kapasitas baterai 5000mAh dan mendukung 33W turbo charging. 

Tabel Spesifikasi

Dimensi160.3 x 73,8 x 8 mm berat 175 gram
Layar6,43 inci AMOLED FHD+
ChipsetSnapdragon 662 (11 nm)
GPU Adreno 610
Memori8 GB/128 GB
Kamera depan16 MP
Kamera belakang48 MP (utama), 2 MP (makro), 2 MP (depth)
Baterai5000 mAh
Fast charging 33W
Sistem OperasiAndroid 11, ColorOS 11.1
WarnaGlowing Starry Black, Glowing Rainbow Silver
HargaRp2,1 jutaan (terbaru 2023)

Itulah deretan HP Oppo paling bagus dan harganya yang bisa dipertimbangkan jika sedang mencari ponsel baru. Jadi selamat memilih!

Baca Juga: