Vantage.id – Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina di laga FIFA Matchday yang akan berlangsung di bulan Juni 2023 mendatang. Laga Timnas Indonesia vs Argentina akan berlangsung di Indonesia. Publik pun banyak bertanya berapa harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina?
Pecinta sepakbola Indonesia tengah heboh setelah mengetahui Timnas Indonesia akan melawan Argentina. Laga Timnas Indonesia vs Argentina akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno atau GBK, Jakarta.
Tim yang menjadi juara Piala Dunia 2022 tersebut diundang Indonesia untuk agenda laga FIFA Matchday Juni 2023. Pertandingan persahabatan antara Indonesia vs Argentina itu diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI atau Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia yakni Erick Tohir.
Kunjungan Argentina ke Indonesia menjadi salah satu bagian dari tur Asia mereka. Sebelum bertandang ke Indonesia, Argentina akan lebih dulu bertanding melawan Australia dalam laga persahabatn di Beijing pada tanggal 15 Juni 2023.
Terakhir kali, Timnas Indonesia dan Argentina bertemu pada Kejuaraan Pemuda Dunia di Jepang di tahun 1979 silam. Di mana pada tahun itu, Diego Maradona masih bermain membela Argentina. Timnas Indonesia menelan kekalahan dengan skor 5-0.
Jadwal pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia vs Argentina yakni di tanggal 19 Juni 2023. Sebelum menghadapi Timnas Argentina, Timnas Indonesia lebih dulu akan melawan Timnas Palestina di tanggal 14 Juni 2023.
Kedua laga melawan Palestina dan Argentina akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. AFA telah mengumumkan laga persahabatan melawan Indonesia lewat situs resminya pada 22 Mei 202.
AFA mengumumkan jika tim Tango yang dimainkan oleh Lionel Messi dan kawan-kawan, akan lebih dulu bertemu dengan Australia di Beijing, China. Laga antara Timnas Indonesia vs Argentina tentunya menarik perhatian pecinta sepak bola nasional.
Prediksi Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina
Tak sedikit yang sudah mulai membuat perkiraan harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina secara kreatif. Kini, telah beredar kabar terkait prediksi harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina yang tersebar di media sosial.
Perkiraan harga tiket Indonesia vs Argentina yang tersebar di media sosial diprediksi mulai dari Rp 1,3 juta. Penggemar sepak bola nasional telah memprediksi harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina yang akan berlangsung pada 19 Juni 2023 mendatang.
Dari yang tersebar di media sosial, harga tiket Indonesia vs Argentina terbagi menjadi lima kategori, berikut ulasannya:
- Kategori I harga tiketnya dijual Rp 2.350 juta
- Kategori II harga tiketnya dijual Rp 1.850 juta
- Kategori III harga tiketnya dijual Rp 1.350 juta
- VIP harga tiketnya dijual Rp 4.650 juta
- VVIP harga tiketnya dijual Rp 5.650 juta.
Pemesanan tiketnya bisa dilakukan lewat website resmi dari PSSI. Namun, hingga kini pihak PSSI belum memberikan pengumuman resmi terkait harga tiket yang akan dijual.
Tak sedikit masyarakat yang khawatir dengan harga tiket laga persahabatan tersebut akan mahal. Bahkan, warganet sampai membandingkan harga tiketnya dengan tiket konser Coldplay 2023 pada November mendatang.
Namun, Arya Sinulingga sebagai Exco PSSI mengungkapkan jika tiket Timnas Indonesia vs Argentina tidak semahal harga tiket konser Coldplay di Jakarta. Arya menuturkan jika harga tiket tidak akan lebih besar dari konser Coldplay.
Arya Sinulingga mengatakan jika dirinya belum dapat memastika berapa harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina, bahkan harga termurah dan termahal sekalipun. Sedangkan, Ketum PSSI Erick Tohir mengatakan jika harga tiket Indonesia vs Argentina akan diumumkan pada Senin, 29 Mei 2023 atau Selasa, 30 Mei 2023.
Saat ini, kata Erick Tohir, pihaknya sedang melakukan proses bidding untuk tiket dan hak siar pertandingan persahabatan Indonesia vs Argentina. Masyarakat diminta sabar menunggu menantikan pengumuman harga tiket Indonesia vs Argentina.
Demikian informasi terkait berapa harga tiket Indonesia vs Argentina, yang akan berlangsung di 19 Juni 2023 mendatang. Semoga informasi di atas dapat membantu, ya.
Baca Juga:
- Pantai Lamaru: Lokasi, Rute, Harga Tiket dan Daya Tariknya
- Hutan Kertas Karawang: Harga Tiket Masuk, Lokasi, Fasilitasnya
- Harga Tiket Konser Aespa di Indonesia 24 Juni 2023
- Harga Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Setelah Kena Pajak
- Harga dan Spesifikasi Vivo S17e, Dibekali Kamera 64 MP
- Cara Beli Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Lewat BCA Presale
- Harga Xiaomi 12 di Indonesia Terbaru Turun, Intip Spesifikasinya
- Desa Wisata Penglipuran Bangli: Lokasi, Jam Buka & Daya Tarik
- Desa Wisata Pulesari Turi Jogja, Ini Spot Menarik dan HTM Terbaru
- Pantai Teluk Rhu Bengkalis: Lokasi, Fasilitas dan Keindahannya