Vantage.id – Simak, daftar merek dan harga motor listrik setelah mendapatkan subsidi Rp 7 juta. Pemerintah resmi mengeluarkan kebijakan terkait perluasan penerima program bantuan pembelian motor listri roda dua dengan berbasis baterai. Hal ini telah tertera di Peraturan Menteri Perindustrian No.21 Tahun 2023 yakni tentang perubahan atas Permenperin Nomor 6 Tahun 2023.
Program bantuan pembelian motor listrik di dalam aturan itu, diberikan untuk satu kali pembelian yang dilakukan masyarakat dengan NIK atau Nomor Induk Kependudukan yang sama. Besaran subsidi yang diberikan oleh pemerintah Rp 7 juta per unit.
Dilansir dari data Aismoli atau Asosiasi Sepeda Motor Listrik Indonesia, jumlah pabrikan yang ikut kecipratan untung dari kebijakan tersebut semakin banyak. Pabrik-pabrik tersebut akan mendapatkan subsidi Rp 7 juta untuk 200 ribu unit yang diproduksi.
Pihak Aismoli mengungkapkan bahwa ada 14 perusahaan telah bermitra dengan pemerintah. Ada sekitar 30 model motor listrik dari perusahaan terkait. Dan ke depan, dipastikan akan terus bertambah lantaran jumlah industry sepeda motor listrik yang ingin bermitra dengan pemerintah semakin banyak.
Jumlah itu lebih banyak dibandingkan dengan beberapa bulan yang lalu di periode Mei. Saat itu, jumlah brand atau merek yang mendapatkan subsidi hanya 10 perusahaan saja dengan 18 model motor listrik. Apakah ada syarat khusus untuk membeli motor listrik?
Sebelum membeli, pastikan tiga syarat harus dipenuhi oleh calon konsumen. Syaratnya yakni penerima bantuan subsidi harus WNI atau Warga Negara Indonesia, usia minimal 17 tahun dan harus mempunyai KTP elekronik. Satu NIK hanya bias digunakan untuk memberika satu unit motor listrik tak boleh lebih.
Jika telah memenuhi syarat tersebut, maka bisa langsung datang ke dealer terdekat yang menjual motor listrik. Pembelian motor listrik dibatasi hanya satu unit per satu KTP atau NIK. Pihak dealer pun nantinya akan melakukan pengecekan terkait data calon konsumen di SISAPIRA.
Untuk mengetahui daftar merek motor listrik yang mendapatkan subsidi dan harga motor listrik subsidi 2023, bisa menyimak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Daftar Merek dan Harga Motor Listrik Subsidi 2023
Saat ini ada 30 model motor listrik dari 14 perusahaan yang telah terdaftar di situs SISAPIRA. Berikut di bawah ini daftar merek dan harga motor listrik subsidi Rp 7 juta:
1. PT Smoot Motor Indonesia – 2
- Smoot Solo Elektrik Tempur dibanderol dengan harga Rp 11,5 juta
- Smoot Solo Elektrik Zuzu dibanderol dengan harga Rp 12,9 juta
2. PT Juara Bike
- Selis E-MAX dibanderol dengan harga Rp 21,79 juta
- Selis AGATS dibanderol dengan harga Rp 13,5 juta
- Selis Go Plus dibanderol dengan harga Rp 22,499 juta
3. PT Hartono Istana Teknologi
- Polytron For R PEV 30M1 A/T dibanderol dengan harga Rp 13,5 juta
4. PT Artas Rakata Indonesia
- Rakata Motorcycle S9 dibanderol dengan harga Rp 13,5 juta
- Rakata Motorcycle X5 dibanderol dengan harga Rp 15,1 juta
5. PT Electra Mobilitas Indonesia
- Alva One ACC BN A/T dibanderol dengan harga Rp 29,49 juta
- Alva ADC-BP AT Cervo dibanderol dengan harga Rp 35,75 juta
6. PT Greentech Global Engineering
- Greentech Electric Motorbike Scood dibanderol dengan harga Rp 9,579 juta
- Greentech Electric Motorbike Aero dibanderol dengan harga Rp 8,904 juta
- Greentech Electric Motorbike VP dibanderol dengan harga Rp 9,799 juta
7. PT Terang Dunia Internusa
- United Cruiser T1800 AT dibanderol dengan harga Rp 23,5 juta
- United Cruiser TX1800 AT dibanderol dengan harga Rp 42,9 juta
- United Cruiser TX3000 AT dibanderol dengan harga Rp 26,9 juta
- United MX1200 AT dibanderol dengan harga Rp 8,8 juta
8. PT Volta Indonesia Semesta
- Volta 401 dibanderol dengan harga Rp 9,95 juta
- Volta 402 dibanderol dengan harga Rp 11,1 juta
- Volta 403 dibanderol dengan harga Rp 11,95 juta
9. PT Triangle Motorindo
- Viar Scooter New Q1 dibanderol dengan harga Rp 14,52 juta
10. PT WIKA Industri Manufaktur
- Gesits G1 A/T dibanderol dengan harga Rp 21,97 juta
- Gesits Raya G dibanderol dengan harga Rp 20,99 juta
11. PT National Assembler (Yadea)
- E8S Pro dibanderol dengan harga Rp 16,9 juta
- T9 dibanderol dengan harga Rp 14,5 juta
12. PT Ninetology Indonesia
- V5 Lit dibanderol dengan harga Rp 15 juta
13. PT Roda Pasifik Mandiri
- Sterrato dibanderol dengan harga Rp 5,59 juta
- Vito dibanderol dengan harga Rp 5,79 juta
- Mizone dibanderol dengan harga Rp 6,19 juta
14. PT Ide Inovatif Bangsa (Quest)
- Atom dibanderol dengan harga Rp 22 juta.
Itulah daftar merek dan harga motor listrik setelah subsidi Rp 7 juta dari pemerintah. Semoga membantu dan bermanfaat, ya.
Baca Juga:
- HP Samsung Paling Worth It, Intip Spek dan Harga Terbaru
- Harga BBM Pertamina Terbaru Per 1 Juni 2023 Seluruh Provinsi
- Cara Beli Centang Biru IG (Instagram) Terbaru 2023 Beserta Harga
- Ponsel Gaming ROG Phone 7 Harga Indonesia dan Spesifikasi
- Realme 11 Pro Plus 5G Harga dan Spesifikasi, Kamera 200 MP
- Realme 11 Pro 5G Harga dan Spesifikasi, Dibekali Kamera 100 MP
- 11 Merk Mesin Cuci Terbaik Harga Terjangkau dan Hemat Listrik
- 11 Merk Kompor Listrik Terbaik, Watt Kecil dan Harganya Murah
- Baru Rilis, Ini Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G