Masalah Facebook error hari ini bisa diketahui dengan mudah oleh penggunanya. Informasi mengenai Facebook mengalami error juga bisa ditemukan di medsos lainnya, seperti Twitter atau Instagram. Lalu bagaimana jika Facebook mengalami error dan sulit dibuka?
Sebagai media sosial dengan pengguna yang besar, Facebook bisa saja mengalami error karena adanya maintenance. Ketika Facebook mengalami error, Anda tak perlu panic, berikut adalah kemungkinan penyebab error dan solusi untuk mengatasinya.
Alasan Facebook Error Hari Ini
Selain karena maintenance yang dilakukan oleh pihak Facbeook, penyebab error yang Facebook alami bisa juga karena pengguna. Beberapa penyebab dan alasan mengapa Facebook error atau tak bisa dibuka adalah:
1. Menggunakan Versi Lama
Versi Facebook yang lama biasanya akan gampang error atau sulit dibuka. Facebook hari ini sudah menggunakan versi terbaru dengan fitur yang lebih lengkap. Karena pembaharuan tersebut, jika Anda masih menggunakan versi lama, kemungkinan Facebook tak bisa dibuka.
2. Jaringan Tidak Stabil
Ketika jaringan kurang stabil, akses menuju database Facebook juga sulit untuk dilakukan. Karena alasan inilah Facebook jadi error dan sulit untuk dibuka, bahkan beberapa pengguna kesulitan login. Cek kembali jaringan internet sebelum membuka aplikasi Facebook dan melakukan login.
3. Penyimpanan Penuh
Ponsel yang memiliki penyimpanan penuh juga bisa menjadi penyebab Facebook error hari ini. Ketika ini terjadi, Anda bisa lihat dulu besaran penyimpanan RAM atau memori ponsel, jika memang sudah hampir penuh, sebaiknya hapus beberapa aplikasi terlebih dahulu.
Mengatasi Facebook yang Mengalami Error
Setelah mengetahui kenapa Facebook down, Anda juga harus tahu bagaimana cara mengatasi Facebook yang error, beberapa cara yang direkomendasikan adalah:
1. Gunakan Jaringan yang Stabil
Jika masalah Facebook tidak bisa diakses adalah jaringan internet yang tak stabil, maka cara terbaik untuk mengatasinya adalah mengganti jaringan. Gunakan wifi atau jaringan internet yang lebih stabil, sehingga proses login Facebook jadi lebih mudah. Makin cepat jaringan yang Anda gunakan, makin cepat pula akses Facebook nanti.
2. Menggunakan Versi Lite
Setelah mengganti jaringan dan Facebook masih tidak bisa diakses, cobalah ganti akses menggunakan Facebook versi Lite. Facebook menyediakan aplikasi versi Lite yang lebih kecil ukurannya. Cara ini cukup ampuh karena biasanya Facebook versi Lite lebih cepat dan ringan daripada Facebook versi biasa.
3. Update Aplikasi ke Versi Terbaru
Facebook tidak bisa dibuka bisa saja juga karena Anda menggunakan versi aplikasi yang lama. Cobalah untuk melakukan update aplikasi Facebook terlebih dahulu di Play Store. Dengan menggunakan versi terbaru, Anda bisa lebih mudah login dan mengakses Facebook.
4. Hapus Cache Aplikasi
Jika cara diatas sudah dilakukan tapi tak kunjung berhasil, cara lain yang bisa dilakukan adalah menghapus terlebih dulu cache aplikasi. Dengan menghapus cache, aplikasi Facebook yang Anda miliki bisa lebih ringan. Fitur menghapus cache bisa Anda temukan di menu Setting Aplikasi.
5. Melakukan Restart HP
Langkah terakhir yang bisa Anda lakukan ketika Facebook masih tak bisa diakses adalah melakukan restart HP. Setelah HP kembali menyala, diamkan dulu HP sejenak dan jangan langsung menyalakan jaringan internet. Setelah 15 – 30 menit, cobalah login kembali ke Facebook.
Bagaimana Jika Facebook Tetap Tidak Bisa Diakses?
Apabila ada informasi mengenai Facebook error hari ini dan Anda sudah mencoba cara diatas dan tidak berhasil, maka yang bisa dilakukan adalah menunggu. Kemungkinan Facebook tengah melakukan maintenance atau pemeliharaan server, bisa juga karena masalah lainnya.
Facebook tentunya ingin memberikan pengalaman bermedia sosial yang nyaman untuk penggunanya, karena itu Facebook sebisa mungkin menyediakan database yang baik. Facebook mengalami down atau maintenance biasanya tak berlangsung lama.
Solusi Facebook down lain yang sering direkomendasikan adalah mencoba versi browsernya terlebih dahulu. Apalagi jika sebelumnya Anda menggunakan Facebook versi aplikasi atau Facebook Lite. Jika Facebook versi browser juga tak bisa diakses, maka Anda bisa menunggu sampai server Facebook membaik.
Demikianlah alasan mengapa Facebook error hari ini dan bagaimana solusi untuk mengatasinya. Informasi diatas semoga bisa membantu Anda, terutama yang ingin mengakses Facebook untuk kebutuhan penting, seperti pekerjaan atau aktifitas sosial.
Baca Juga:
- Kenapa Character AI Error Hari Ini? Ini Penyebab dan Solusinya
- Cara Mengatasi Tiktok Error Hari Ini dan Faktor Penyebabnya 2023
- Seabank Error Hari Ini? Simak Penyebab & Cara Mengatasinya
- Penyebab BCA Error Hari Ini dan Cara Mengatasinya (Ampuh)
- Axis Error Hari Ini dari Pagi? Jangan Panik! Ini Cara Mengatasinya