Vantage.id – Payudara yang terasa kendur dapat menurunkan rasa percaya diri. Selain itu, juga bisa menimbulkan rasa tidak nyaman ketika beraktivitas. Payudara kendur biasanya terjadi setelah menyusui, tapi tak jarang juga terjadi pada remaja. Ada cara mengencangkan payudara kendur alami setelah menyusui dan untuk remaja.
Perubahan ukuran dan bentuk payudara dapat terjadi di wanita. Adanya perubahan gaya hidup atau lemak tubuh dapat menjadi alasan payudara mengendur. Bagaimana cara mengetahui payudara mengendur. Hal ini terlihat dari posisi payudara yang menjuntai dan putingnya mengarah ke bawah.
Kondisi tersebut bisa terjadi karena menurunnya kekencangan pada lapisan kulit, seiring dengan bertambahnya usia. Selain itu, kondisi-kondisi tertentu seperti menyusi, kehamilan, dan perubahan berat badan yang drastic juga menjadi faktor payudara mengendur.
Jika merasakan hal ini terjadi kamu tidak perlu khawatir, pasalnya ada beberapa cara mengencangkar payudara kendur yang bisa dilakukan. Cara ini dapat membuat payudara kembali terlihat kencang dan tak cepat kendur.
Kumpulan Cara Mengencangkan Payudara Kendur Alami Setelah Menyusui dan Untuk Remaja
Ada beberapa cara mengencangkan payudara alami untuk remaja dan setelah menyusui. Di antaranya mulai dari memakai bra yang tepat sampai membiasakan diri menjalani gaya hidup yang sehat. Berikut adalah caranya:
1. Pakai Bra yang Tepat
Cara yang pertama adalah harus dapat memilih jenis bra yang tepat. Hal ini sangat penting lantaran untuk menjaga bentuk payudara. Sebagian besar ahli menyarankan untuk memakai bra khusus olahraga ketika hendak berolahraga. Pasalnya, tubuh akan mengalami banyak perubahan selama waktu tersebut.
Bra olahraga dapat membantu memberikan dukungan yang baik di payudara dari adanya kerusakan ligament. Hal tersebut berdampak di pencegahan payudara yang kendur.
2. Memijat dengan Es
Ada cara yang cepat untuk mengembalikkan payudara yang kencang dan elastisitas kulit, yakni memijat dengan es. Suhu yang dingin membuat es membantu jaringan kulit untuk berkontraksi. Hal ini bertujuan untuk menjaga payudara agar tetap kencang dan sehat.
Bagaimana caranya? Cukup ambil 2 hingga 3 es batu lalu bungkus dengan kain. Pijat payudara dengan kompresan es batu selama kurang lebih 15 menit. Ulangi pijatan dua kali sehari jika ingin mendapatkan kembali elastisitas kulit pada payudara.
3. Lakukan Yoga
Yoga dapat mengencangkan payudara. Gerakan yoga seperti triangle pose, cobra pose, dan standing forward bend dapat membantu memperkuat otot pada dada. Hal tersebut bisa membuat payudara kencang.
4. Oleskan dengan Menggunakan Shea Butter
Shea Butter adalah sumber vitamin E yang dapat bermanfaat untuk mengencangkan kulit payudara. Caranya pun cukup mudah yakni dengan mengoleskan shea butter ke payudara, lalu lakukan pijatan ringan dengan gerakan memutar. Lakukan pijatan ini selama 15 menit.
5. Pijat Pakai Minyak Zaitun
Cara lainnya yakni dengan memijat payudara dengan menggunkan minyak zaitun. Cara ini bisa membantu untuk mengencangkan payudara yang kendur. Cara mengencangkan payudara kendur dengan minyak zaitu yakni, dengan beberapa tetes minyak zaitun lalu pijat dengan tekanan ringan.
6. Perbaiki Postur Tubuh
Postur tubuh yang bungkuk dapat menyebabkan payudara menggantung. Sebab posisi ini akan memberikan tekanan dan ketegangan di jaringan payudara. Kondisi tersebut dapat memperparah kekenduran di payudara.
Sehingga, penting untuk menjaga postur tubuh untuk tetap tegak lurus dan bahu ke belakang. Postur tubuh yang baik bisa membantu mencegah payudara kendur.
7. Minum Air Putih yang Cukup
Cara mengencangkan payudara kendur alami adalah dengan meningkatkan asupan cairan ke dalam tubuh. Kurangnya minum air putih dapat membuat kulit dehidrasi, sehingga kulit payudara pun kehilangan elastisitasnya.
8. Olahraga Teratur
Ada jaringan ikat fibrosa dan otot yang dapat dilatih di bagian bawah payudara. Hal ini bisa memperbaiki penampilan payudara secara keseluruhan. Lakukan beberapa latihan dada untuk bisa membantu mengencangkan payudara yang kendur.
Selain untuk kekuatan otot, latihan ini juga untuk memperbaiki postur tubuh. Latihan yang dapat dilakukan adalah renang, push up, hingga angkat beban.
9. Menjaga Berat Badan
Yang penting diperhatikan adalah menjaga berat badan optimal. Kelebihan berat badan dapat memberikan tekanan di dada jaringan kulit. Tak hanya itu, hal ini dapat menambah berat tambahan di payudara, sehingga payudara bisa kendur.
10. Pijat Pakai Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki sifat untuk mengencangkan kulit secara alami. Lidah buya kaya akan antioksidan dan dapat membantu melawan radikal bebas serta mencegah penuaan. Caranya adalah dengan mengambil gel lidah buaya segar, lalu dioleskan ke payudara baru lakukan pijatan melingkar selama 10 menit. Setelah itu bilas dengan menggunakan air dingin.
Nah, itulah beberapa cara mengencangkan payudara kendur alami setelah menyusui dan untuk remaja, yang bisa dilakukan di rumah. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, tentunya harus dilakukan secara konsisten, ya. Namun, ada beberapa kondisi payudara yang tak bisa dikencangkan dengan cara alami dan perlu bantuan dokter.
Semoga penjelasan di atas mudah dipahami dan bermanfaat, ya.
Baca Juga:
- Cara Hitung Berat Badan Ideal Wanita Sesuai Usia dan Tinggi
- Cara Pinjam Uang di OVO Online Tanpa KTP Langsung Cair 2023
- Cara Pinjam Uang di Bank BCA Untuk Mahasiswa Langsung Cair!
- Cara Pinjam Uang di Lazada Tanpa Jaminan Terbaru 2023
- 3 Cara Buka iPhone Lupa Password (Ip6, 7, 8 & Seri Paling Baru)
- 15 Cara Bayar Indihome Lewat ATM, M-Banking, Shopee, E-Wallet
- Cara Salin Link Tiktok Tautan Sendiri & Orang Lain Praktis!
- Cara Cek IMEI Samsung Resmi Asli Terdaftar atau Tidak
- Cara Tutup Shopee Paylater (Menonaktifkan) dan Syaratnya
- Apa Itu Telkomsel Paylater? Ini Cara Daftar dan Keuntungannya
- Cara Gestun Akulaku Paylater Terdekat Tanpa DP yang Aman