Kulit wajah yang kusam seringkali membuat seseorang tidak percaya diri. Pastinya banyak orang yang mendambakan kulit wajah bersih, sehat, dan cerah. Oleh karena itu, penting melakukan cara mengatasi kulit kusam sehingga kulit wajah bisa terlihat lebih bersinar.
Kulit yang bersinar menandakan bahwa kulit wajah seseorang sehat dan terawat. Selain itu, kulit yang sehat juga bisa menambah kepercayaan diri. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk menghindari masalah kulit kusam demi menambahkan kulit sehat yang terawat.
Cara Mengatasi Kulit Kusam yang Alami, Ampuh!
Ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk mengatasi kulit kusam. Beberapa cara mungkin dianggap hal yang mudah, tapi hal tersebut berpengaruh pada kecerahan kulit. Ini dia beberapa cara yang bisa dilakukan:
1. Membersihkan Wajah secara Rutin
Bagaimana ingin memiliki kulit cerah alami jika selama ini malas membersihkan wajah? Tidak boleh dilewatkan, membersihkan wajah menjadi kunci penting untuk kulit bersih dan sehat. Disarankan bagi Anda untuk membersihkan wajah dua kali sehari.
Cobalah untuk mencuci wajah di pagi hari dan malam hari sebelum tidur. Tujuannya adalah supaya sisa kotoran di kulit bisa terangkat dengan baik. Agar hasilnya maksimal, coba juga lakukan metode double cleansing. Hal ini sangat penting apalagi jika Anda tiap hari menggunakan make up.
Sisa make up yang masih menempel di kulit pastinya bisa membuat kulit kusam dan rusak seiring berjalannya waktu. Pilih pembersih wajah yang lembut dan tidak membuat kulit semakin kusam maupun kering.
2. Menggunakan Pelembap
Menggunakan pelembap atau yang lebih dikenal dengan nama moisturizer setiap hari menjadi cara mengatasi kulit kusam. Pelembap memiliki fungsi untuk menjaga kelembapan, menghaluskan kulit, sampai mencerahkan. Namun, penting juga memilih produk pelembap yang cocok.
Pastikan kandungan yang ada di dalam pelembap tersebut memang cocok di kulit. Pemilik kulit kering bisa menggunakan pelembap yang memiliki kandungan gliserin, asam hialuronat, lanolin, dan dimetikon.
Sementara untuk kulit kusam dan berminyak, pilihlah pelembap yang memiliki label non komedogenik. Pelembap yang cocok bagi kulit sensitif adalah pelembap bebas pewangi dan hipoalergenik.
3. Melakukan Eksfoliasi
Tidak semua orang tahu bahwa ternyata eksfoliasi ini harus dilakukan. Fungsi dari eksfoliasi adalah mengangkat sel kulit yang mati, mencegah pori kulit tersumbat, menyamarkan kerutan halus, serta mencerahkan kulit.
Bagi pemilik kulit normal dan cenderung kering, eksfoliasi disarankankan dilakukan 1-2 kali seminggu. Untuk pemilik kulit berminyak bisa melakukannya 3-4 kali dalam satu minggu. Eksfoliasi bisa dilakukan menggunakan bahan alami ataupun produk skincare yang berfungsi sebagai eksfoliator.
Biasanya, kopi menjadi bahan yang secara alami digunakan untuk eksfoliasi. Jika menginginkan eksfoliasi yang lebih kuat, bisa juga melakukannya di klinik kecantikan. Umumnya, eksfoliasi di klinik kecantikan dilakukan secara lebih intensif.
4. Mengoleskan Tabir Surya atau Sunscreen
Banyak orang yang melewatkan penggunaan sunscreen. Padahal, pemakaian sunscreen sebelum melakukan aktivitas ini sangat penting untuk memastikan kulit terjaga, sehat, cerah, dan lembap.
Ketika beraktivitas di luar ruangan, sinar UV dari sinar matahari bisa memberikan dampak yang buruk untuk kulit. Beberapa dampak yang akan dirasakan yaitu kulit kering, kulit terbakar, adanya sunspot, penuaan dini, bahkan risiko kanker.
5. Memakai Masker Wajah
Menggunakan masker wajah secara teratur dapat merawat kulit kusam menjadi lebih sehat dan cerah. Cobalah untuk memakai masker 2 kali dalam seminggu. Ada berbagai macam masker wajah yang bisa digunakan, mulai dari masker alami, clay mask, sheet mask, dan masih banyak lagi.
Untuk masker alami, beberapa bahan yang bisa dimanfaatkan adalah putih telur, pepaya, dan kunyit. Banyak orang juga lebih memilih penggunaan sheet mask yang lebih praktis.
Sheet mask juga mengandung serum yang memiliki fungsi melembapkan, menyegarkan, dan mencerahkan kulit wajah. Pastinya kulit wajah akan terasa lebih baik setelah menggunakan masker.
6. Istirahat yang Cukup
Mungkin banyak orang yang tidur hanya 4-6 jam saja sehari. Padahal, waktu tidur sangat berpengaruh dengan kesehatan, termasuk kesehatan kulit.
Waktu tidur berkualitas 7 sampai 9 jam per hari dapat menstabilkan hormon stres supaya kelenjar minyak yang ada di bawah kulit tidak berproduksi berlebihan. Selain itu, aliran darah juga menjadi lebih lancar yang bisa membuat produksi kolagen bekerja lebih baik.
Dengan begitu, kulit wajah menjadi lebih lembap, cerah, dan kenyal ketika bangun tidur. Dengan tidak sering begadang, maka tanda-tanda penuaan dan kulit kusam bisa dihindari.
7. Memperbaiki Pola Hidup
Mempunyai pola hidup yang sehat adalah kunci memiliki kulit wajah yang bersinar. Konsumsi makanan yang bergizi dengan memperhatikan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh. Selain kulit sehat, tubuh bagian luar dan dalam juga akan lebih sehat dan lebih terjaga.
Cobalah untuk konsumsi beberapa jenis makanan yang memang bisa memberikan manfaat untuk kesehatan kulit, misalnya sayuran, buah, biji-bijian, lemak sehat, dan protein. Selain itu, konsumsi juga makanan tinggi antioksidan yang mengandung vitamin E dan C.
Makanan-makanan tersebut sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit supaya terlihat bercahaya. Selain makanan, berolahraga secara teratur juga bisa meningkatkan kesehatan kulit. Orang yang sering berolahraga biasanya memiliki kulit wajah yang sehat dan muda.
8. Menggunakan Skincare yang Cocok
Salah satu hal penting yang perlu diperhatikan adalah menggunakan skincare yang cocok dengan jenis kulit. Terkadang skincare yang tidak cocok bisa menimbulkan berbagai macam masalah kulit, misalnya kusam dan jerawat.
Cobalah untuk melakukan uji coba sebelum mengaplikasikan skincare baru di wajah. Untuk mencerahkan, bisa coba skincare dengan kandungan niacinamide atau vitamin C.
Jangan sampai kemunculan berbagai skincare menarik saat ini membuat Anda asal-asalan menggunakan skincare. Tetap pastikan kandungannya aman dan cocok dengan kulit sebagai cara mengatasi kulit kusam.
9. Jangan Membasuh Muka Menggunakan Air Panas
Pernahkah membasuh wajah dengan air panas? Sebenarnya, hal ini bisa membuat kulit menjadi iritasi. Gunakanlah air biasa untuk mencuci muka. Kulit yang iritasi pastinya akan terasa sakit dan disarankan untuk tidak menggunakan skincare terlebih dahulu.
Akibat kulit yang tidak dirawat, bisa saja kulit wajah menjadi lebih kusam. Selain membasuh muka menggunakan air, gunakan juga sabun wajah yang aman dan bisa melembapkan.
10. Minum Air Putih dan Menjauhi Asap Rokok
Minum air putih yang cukup adalah salah satu hal penting yang perlu dilakukan. Tanpa disadari, hal ini sangat berpengaruh pada kesehatan kulit. Minum air putih dalam jumlah cukup akan membuat kulit terhidrasi sehingga kulit menjadi lembab.
Selain minum air putih, hindari juga asap rokok yang dapat meningkatkan stres oksidatif. Pasalnya, stres oksidatif ini bisa memunculkan tanda-tanda penuaan dini yang membuat kulit terlihat kusam. Jadi, mulai sekarang perhatikan konsumsi air putih dan mulai jauhi asap rokok.
Beberapa cara mengatasi kulit kusam mungkin sering dianggap sepele. Nyatanya, hal tersebut sangat penting dilakukan dan bisa mempengaruhi kesehatan kulit. Cobalah untuk memperbaiki pola hidup menjadi lebih sehat diiringi penggunaan produk yang dapat membantu mencerahkan kulit.
Baca Juga: