Cara Membuat Blush Nails Sendiri di Rumah Mudah Anti Gagal

Vantage.id – Ada tren-tren baru yang bermunculan di dunia kecantikan, yang terinspirasi dengan beragam budaya, contohnya adalah tren K-beauty. Tren terbaru yakni blush nails. Bagi yang suka mempercantik kuku bisa menerapkan nail art blush nails. Simak, cara membuat blush nailsdi rumah sendiri yang viral di TikTok.

Mempercantik diri tidak hanya berfokus ke wajah saja, para wanita pun tak ketinggalan memperhatikan kuku-kuku mereka dengan cara nail art. Banyak sekali ditemui saat ini wanita menggunakan nail art atau kuku palsu yang dilukis atau memiliki corak yang cantik dan menggemaskan.

tren kuku blush nails

Jika suka dengan desain yang cute dengan warna-warna lembut, kamu bisa mencoba tren nail art terbaru yakni blush nails. Biasanya, para wanita yang ingin memasang nail arts di kukunya harus pergi ke salon kecantikan.

Namun kini, kamu bisa lho melakukan nail art sendiri di rumah jika kamu sudah memiliki alat dan bahannya. Termasuk bisa membuat nail art dengan tren blush nails di rumah. Bagaimana caranya? Simak, cara membuat blush nails sendiri di rumah yang viral di TikTok, dijamin mudah dan anti gagal.

Apa Itu Blush Nails?

apa itu blush nails

Tren kuku terbaru 2023 di dunia K-beauty yang menghebohkan dunia adalah blush nails. Apa itu blush nails? Blush nails yakni gaya manicure yang akan menghasilkan tampilan kuku yang lembut, halus, dan elegan.

Inspirasi tren kuku nail art ini dari blush atau rona merah muda pada pipi. Tren blush nails ini akan menciptakan efek seperti rona merah muda di kuku. Gaya kuku ini sangat cocok untuk beragam acara, baik formal sampai kasual.

Tampilan blush nails akan sangat edgy, terutama jika dipadukan dengan aksen garis atau lengkungan warna silver atau putih. Ditambah dengan warna pink yang menampilkan gradasi di bagian tengahnya, yang membuat desain kuku terlihat berdimensi.

Cara Membuat Blush Nails Sendiri di Rumah, Mudah Anti Gagal!

cara membuat blush nails

Bagaimana untuk membuat blush nails sendiri di rumah? Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Persiapkan kuku yang ingin dimenicure. Potong kuku sesuai panjang yang diinginkan lalu bentuk ujungnya. Selanjutnya bersihkan kuku, perbaiki kutikula agar menciptakan permukaan yang rata.
  • Pilih warna kuku yang cerah dan lembut, seperti warna peach, nude, atau pink muda dengan sentuhan merah muda yang soft atau lembut. Dan tentunya pilih sesuai dengan warna kulitmu.
  • Aplikasikan kuteks berwarna soft cream atau putih susu di kuku.
  • Sebelum kuteks base kering, aplikasikan kuteks warna coral atau merah muda di bagian tengah.
  • Setelah itu baurkan perlahan dengan spons dengan cara tap-tap perlahan, agar menghasilkan tampilan gradasi warna yang cantik di bagian tengah.
  • Untuk membuat tampilan tengahnya merona, bisa memanfaatkan eyeshadow. Lakukan langkah yang sama. Namun untuk bagian tengahnya diganti dengan eyeshadow dengan warna yang diinginkan, dengan menggunakan eye brush.
  • Tunggu hingga kuteks mengering. Lalu dilanjutkan dengan menambahkan nail sticker bergambar bintang atau aksen dot-dot putih.
  • Untuk langkah terakhir, aplikasikan top coat dengan warna bening untuk menambahkan tampilan glossy dan membuat tampilan awet tidak terkelupas.

Bagaimana mudah bukan? Kuku dengan blush nails ini bisa menambahkan sentuhan feminism juga elegan di kukumu. Jangan lupa untuk melengkapi penampilan dengan menggunakan aksesoris dan busana yang cocok.

Untuk menjaga kukunya tetap sehat dan tahan lama, harus merawatnya dengan baik. Gunakan pelembab kuku dengan teratur, hindari pakai kuku palsu berlebihan, dan berikan istirahat untuk kuku dari lapisan nail polish.

Itulah penjelasan cara membuat blush polish sendiri di rumah yang viral di TikTok. Selamat mencoba!

Baca Juga: