Premier League Summer Series 2023 Brighton vs Newcastle 29 Juli 2023 akan berlangsung seru dan menghasilkan banyak gol. Brighton dan Newcastle adalah 2 tim yang tampil agresif dan senang menyerang. Sejauh ini, Brighton dan Newcastle dapatkan hasil yang relatif positif pada tur pramusim di AS.
Brighton sayangnya masih belum bisa tampil dengan semua pemain terbaiknya. Pemain berkualitas termasuk Moises Caicedo dan James Milner tidak bisa bermain. Newcastle sudah siap untuk semakin memadukan skuad mereka dengan Sandro Tonali dan Bruno Guimaraes jadi 2 gelandang berkelas di tim.
Preview Brighton vs Newcastle
Kekalahan Brighton dari Chelsea pada pertandingan pertama mereka di Amerika Serikat bukan kekalahan yang buruk. Skuad Roberto De Zerbi memberikan perlawanan berkualitas. Kartu merah Jan Paul Van Hecke di menit ke-60 membuat Brighton tidak bisa lagi tampil agresif. Setelah Chelsea, ada Brentford.
Brighton sukses mengalahkan Brentford berkat 2 gol dari pemain mereka yang dipinjamkan musim lalu, Simon Adingra. Adingra diharapkan bisa tampil impresif di EPL musim depan. Newcastle belum meraih kemenangan di tur pramusim mereka di Amerika Serikat. 2 laga Newcastle dilalui dengan hasil imbang.
Laga pertama di AS melawan Aston Villa berakhir imbang 3-3. Laga ke-2 melawan Chelsea juga berakhir imbang 1-1. Duel Chelsea melawan Newcastle berlangsung ketat dan tidak seagresif duel Brighton melawan Chelsea. Satu-satunya gol Newcastle dalam laga tersebut dicetak oleh Miguel Almiron.
Jadwal Brighton vs Newcastle Tanggal 29 Juli 2023
Pertandingan uji coba pramusim Brighton vs Newcastle 29 Juli 2023 akan dimainkan di Stadion Arena Red Bull, Harrison, New Jersey, Amerika Serikat. Duel Brighton melawan Newcastle bisa disaksikan Sabtu pagi, jam 06.30 WIB. Kedua tim tampil baik musim lalu dan akan tampil di kompetisi Eropa musim depan.
H2H/Susunan Pemain Brighton vs Newcastle
Pertemuan terakhir kedua tim berakhir dengan kemenangan telak 4-1 Newcastle. Dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Brighton hanya sekali menang sementara Newcastle 2 kali menang. Tim asuhan Eddie Howe unggul tipis soal rekor. Brighton sukses kalahkan Newcastle Maret 2021 dengan skor yang juga telak, 3-0.
Kedua tim sama-sama memiliki kapabilitas untuk memenangkan laga melawan satu sama lain dengan skor besar. Kemampuan mencetak gol Brighton dan Newcastle memang baik. Rekor dan H2H Brighton vs Newcastle dalam 5 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
- 19 Mei 2023
Newcastle 4 – 1 Brighton
- 13 Agustus 2022
Brighton 0 – 0 Newcastle
- 5 Maret 2021
Newcastle 2 – 1 Brighton
- 7 November 2021
Brighton 1 – 1 Newcastle
- 21 Maret 2021
Brighton 3 – 0 Newcastle
Prediksi susunan pemain Newcastle vs Brighton & Hove Albion FC uji coba pramusim 2023/2024.
- Brighton (4-5-1): B. Verbruggen; P. Gross, A. Webster, Van Hecke, J. Veltman; S. Adingra, Joao Pedro, S. March, B. Gilmour, M. Dahoud; D. Welbeck
- Newcastle (4-3-3): M. Dubravka; D. Burn, S. Botman, F. Schar, K. Trippier; B. Guimaraes, S. Tonali, E. Anderson; H. Barnes, A. Isak, M. Almiron
Lewis Dunk, Pervis Estupinan, Facundo Buonanotte, Moises Caicedo, dan James Milner belum tersedia untuk Brighton. De Zerbi masih akan mengandalkan Simon Adingra, Joao Pedro, dan Mahmoud Dahoud. Newcastle akan tampil tanpa Allan Saint-Maximin (pindah) serta Joe Willock, dan Nick Pope (cedera).
Prediksi Brighton vs Newcastle 29 Juli 2023
Brighton vs Newcastle 29 Juli 2023 diprediksi berlangsung kompetitif, kedua tim tidak sungkan untuk bertarung sejak peluit pertama dibunyikan. Duel Brighton melawan Newcastle diperkirakan menciptakan banyak gol. Prediksi untuk hasil akhir duel Brighton vs Newcastle adalah imbang dengan skor 2-2.
Baca Juga: