Duel Afrika Selatan melawan Italia di Grup G dipastikan akan menjadi duel panas. Kedua tim memerlukan kemenangan untuk memastikan 1 tempat di babak gugur. Afrika Selatan vs Italia 2 Agustus 2023 bisa keras dan alot. Italia lebih diuntungkan karena memiliki poin 3 yang mana lebih banyak dari poin Afsel.
Italia berada di peringkat 2 berkat 1 kemenangan dan 1 kekalahan, sementara Afsel berada di peringkat 3 hasil 1 imbang dan 1 kekalahan. Afrika Selatan memerlukan kemenangan, sementara Italia cukup imbang bersyarat. Syarat kelolosan Italia dengan hasil imbang adalah Argentina imbang atau kalah dari Swedia.
Preview Afrika Selatan vs Italia
Setelah dikalahkan Swedia, Afrika Selatan harus berhadapan dengan Argentina di laga ke-2 Grup G. Hasil Afrika Selatan versus Argentina adalah 2-2. Skor imbang tersebut membuat Banyana Banyana mendapatkan poin pertamanya di Piala Dunia Wanita. Hasil imbang juga termasuk tidak terduga.
Afrika Selatan seharusnya bisa menang jika mampu mempertahankan keunggulan 0-2. Sayang, Argentina bisa mencetak 2 gol di menit ke-74 dan 79 untuk menyamakan kedudukan. Gol Afrika Selatan dalam laga tersebut dicetak oleh Linda Motlhalo dan Thembi Kgatlana. Italia baru saja mengalami kekalahan terburuk.
Italia dikalahkan Swedia dengan skor 5-0. Kekalahan telak tersebut terjadi pasca mereka mendapatkan 3 poin berkat kemenangan melawan Argentina. Akibatnya, poin tidak bertambah dan laju mereka ke babak 16 besar terganggu. Kemenangan melawan Afrika Selatan memberi garansi bermain di babak 16 besar.
Jadwal Afrika Selatan vs Italia Tanggal 2 Agustus 2023
Pertandingan penyisihan Grup G FIFA Women’s World Cup 2023 Afrika Selatan vs Italia 2 Agustus 2023 akan dimainkan di Sky Stadium, Wellington Selandia Baru. Duel Afrika Selatan melawan Italia bisa disaksikan Rabu siang, jam 14.00 WIB. Afrika Selatan memiliki peluang kecil untuk lolos ke babak 16 besar.
H2H/Susunan Pemain Afrika Selatan vs Italia
Afrika Selatan dan Italia belum pernah bertemu dalam pertandingan persahabatan atau pertandingan kompetitif. Pertemuan kedua tim di Piala Dunia Wanita kali ini merupakan yang pertama. Afsel adalah juara Piala Afrika 2022 dengan kemampuan mencetak gol yang baik. Sayang, mereka kesulitan menang.
Italia sebaliknya, mereka mampu meraih kemenangan dengan jumlah gol yang minim. Kemenangan mereka umumnya terjadi berkat gol di akhir laga. Hal tersebut perlu diantisipasi dengan baik oleh Banyana Banyana. Italia dipastikan bermain efektif dengan tidak menghamburkan peluang yang mereka dapatkan.
Kedua tim akan menurunkan tim terbaiknya dan akan bermain habis-habisan. Pergantian pemain di akhir laga bisa menentukan hasil akhir laga. Prediksi susunan pemain Afrika Selatan vs Italia penyisihan Grup G Piala Dunia Wanita FIFA 2023.
- Afrika Selatan (4-2-3-1): K. Swart; K. Dhlamini, B. Gamede, B. Mbane, L. Ramalepe; L. Mothalo, N. Kgoale; H. Magaia, J. Seoposenwe, N. Cesane; T. Kgatlana
- Italia (4-3-3): F. Durante; L. Boattin, C. Salvai, E. Linari, L. Di Guglielmo; G. Greggi, M. Giugliano, A. Caruso; V. Giacinti, B. Bonansea, C. Beccari
Refiloe Jane yang mengalami cedera ketika berhadapan dengan Argentina kemungkinan tidak akan bermain melawan Italia. Afrika Selatan juga akan tanpa Kholosa Biyana yang mendapatkan skorsing akibat akumulasi kartu kuning. Valentina Giacinti yang tidak bermain melawan Swedia berpeluang tampil.
Prediksi Afrika Selatan vs Italia 2 Agustus 2023
Italia akan tampil rapat, pragmatis, dan mendapatkan kemenangan dengan skor tipis. Afrika Selatan akan kembali menderita karena buruknya kualitas pertahanan mereka. Hanya kemenangan yang dicari oleh kedua tim. Afrika Selatan vs Italia 2 Agustus 2023 diprediksi dimenangkan Italia dengan skor 1-2.
Baca Juga