Vantage.id – Sebagai pecinta drama Korea, pasti sudah seharusnya memiliki aplikasi streaming drama Korea terfavoritnya. Aplikasi dengan subtitle bahasa Indonesia, aplikasi legal tanpa iklan serta aplikasi yang menyediakan berbagai macam drama secara lengkap.
Banyak sekali aplikasi streaming drama Korea yang menawarkan berbagai macam tontonan yang lengkap serta terbaru. Biaya langganan perbulannya pun sangat murah. Banyak sekali aplikasi streaming yang berlomba lomba menayangkan berbagai tayangan drama Korea secara lengkap.
Bagaimana tidak, pada saat ini hampir semua kalangan menyukai drama Korea. Tontonan yang ringan serta seru ini banyak disukai karena episode yang ditayangkan sedikit. Tidak perlu waktu lama bagi kita untuk bisa mengikuti sebuah drama hingga selesai.
Tayangan drama Korea juga banyak ditayangkan di saluran TV lokal kita, namun tidak semua drama yang ditayangkan. Untuk itu telah banyak sekali aplikasi streaming drama Korea yang menyajikan tontonan lengkap bagi kita para pecinta drama Korea.
Jika menggunakan aplikasi, kita bisa menonton drama Korea dari mana saja. Melalui laptop bahkan telepon genggam dan saluran internet. Karena sangat banyaknya peminat membuat banyak aplikasi terus berinovasi untuk menjadi aplikasi streaming terbaik.
Aplikasi Streaming Drama Korea
Sekarang kita sudah bisa menonton drama Korea dari mana saja dan kapan saja. Untuk itu kita juga harus menonton siaran TV Korea tersebut melalui aplikasi legal dan terpercaya. Ini beberapa aplikasi streaming drama Korea terbaik
Netflix
Siapa yang tidak mengetahui tentang aplikasi yang satu ini. Netflix menjadi aplikasi streaming nomor satu di Dunia karena banyak sekali keuntungan yang bisa kita dapatkan apabila kita menjadi salah satu pelanggan dari Netflix.
Kita bisa mendapatkan akses untuk menonton ribuan film, termasuk drama Korea kesayangan kita semua. Juga ada beberapa drama Korea original dari Netflix yang hanya ditayangkan di portal nonton Netflix saja.
Netflix juga menyediakan beberapa bahasa sebagai subtitle, kita juga bisa mempercepat sebuah tayangan menjadi 1 hingga 2 kali lebih cepat agar kita bisa dengan segera cepat menyelesaikan tontonan kita.
Netflix benar benar menjaga privasi para pelanggannya. Karena pada saat kita menonton dan ingin mengambil tangkapan layar, maka Netflix tidak akan menampilkan gambar apapun pada layar. Itu membuat kita sebagai pelanggan merasa spesial karena hanya kita pelanggan yang bisa menonton tayangan dari Netflix.
Kita juga bisa berbagi akun dengan 5 orang loh! Jadi, kita bisa memegang masing masing akun pengguna tanpa mengganggu list menonton satu sama lain. Kita juga bisa mengunduh tayangan yang ingin kita nonton nantinya tanpa internet.
VIU
VIU terkenal sebagai salah satu aplikasi streaming dengan drama Korea terlengkap. Karena VIU benar benar menayangkan berbagai macam tayangan asal Korea Selatan yang bisa kalian tonton kapanpun dan di manapun.
VIU juga menyediakan beberapa pilihan subtitle dengan berbagai bahasa. Aplikasi yang satu ini juga menyediakan pilihan unduh untuk ditonton nanti. Tayangan yang telah kita unduh nantinya bisa kita saksikan nanti tanpa internet.
Kita juga bisa memilih untuk menggunduh dengan kualitas rendah, sedang ataupun kualitas yang tinggi. Namun untuk menggunduh sebuah tayangan, kita harus berlangganan dan menjadi VIU Premium untuk menikmati tayangan yang bisa diunduh.
WeTv
WeTv merupakan salah satu aplikasi streaming yang sangat sederhana dan mudah sekali untuk digunakan. Tayangan yang dihadirkan di WeTv juga sangat beragam. Uniknya, WeTv bisa menampilkan berbagai komentar dari para penonton yang akan berputar pula selama tayangan yang kita putar sedang tayang.
WeTv juga termasuk aplikasi streaming baru dibandingkan dengan yang lainnya. WeTv juga menyediakan berbagai macam pilihan drama Korea baru yang segar dengan beberapa bahasa sebagai subtitle.
Sama seperti yang lainnya, kita juga bisa mengunduh sebuah tayangan untuk ditonton nanti dan agar menghemat pemakaian internet. Aplikasi WeTv sangat direkomendasikan bagi kalian yang ingin menonton drama Korea dengan mudah dan nyaman.
Itulah dia beberapa rekomendasi aplikasi streaming drama Korea yang bisa kalian gunakan. Jangan lupa untuk selalu menonton drama melalui aplikasi legal yah!
Baca Juga:
- Download Aplikasi Raport K13 Kelas 1 – 6 SD, SMP dan SMA
- iFake Mod Apk Download (Aplikasi Chat Prank) Versi VIP Gratis
- Aplikasi Nonton Movie Jepang Terbaru Sub Indo Gratis Tanpa VPN
- Yandex Adalah Aplikasi Untuk Apa? Untuk Nonton Wikwik
- 13 Aplikasi Sadap WA Personal dan Bisnis Terbaik dan Ampuh
- Yandex Downloader MP4 Video Tanpa Aplikasi Tambahan!
- Aplikasi Trading Terbaik, Terpercaya dan Terdaftar di OJK!
- 7 Aplikasi Jawab Soal Anak SD Dapat Uang Terbukti Membayar