Naik gunung atau hiking merupakan aktivitas di luar ruangan yang seru dan menyehatkan. Maka dari itu kita harus menggunakan outfit hiking yang nyaman agar memudahkan ketika bergerak. Dibutuhkan juga outfit yang terbuat dari bahan tebal untuk menghangatkan tubuh.
Selain perlu outfit yang nyaman, tentunya kita juga ingin tampil stylish. Apalagi saat sudah sampai di puncak dan berfoto dengan latar belakang pemandangan pegunungan yang indah. Jadi jangan lupa untuk perhatian style sebelum naik gunung.
Outfit Hiking yang Nyaman dan Stylish
Mempunyai rencana untuk hiking tetapi belum mempersiapkan outift yang pas? Tak perlu khawatir karena berikut ini akan dijelaskan tentang beberapa rekomendasi outfit yang nyaman namun tetap stylish untuk mendaki.
1. Jaket Puffer dan Celana Legging
Sesuai dengan namanya, jaket puffer mempunyai model yang puffy atau menggelembung. Jaket ini sangat populer di kalangan para pendaki. Lantaran modelnya yang unik dan terbuat dari bahan parasut tebal, sehingga bisa melindungi tubuh dari udara dingin.
Untuk jenisnya sendiri, jaket puffer ada berbagai macam. Mulai dari yang modelnya mirip jaket parka, down suit, hingga rompi. Meskipun berbeda-beda namun fungsinya tetap efektif untuk menjaga suhu tubuh tetap hangat.
Sebenarnya jaket puffer bisa dipadukan dengan semua jenis bawahan. Tetapi jika ingin lebih mudah dan leluasa ketika mendaki, disarankan untuk menggunakan celana legging. Dengan bahan yang lentur dan fleksibel, kaki jadi tidak gampang lelah.
2. Anorak dan Sepatu Boots
Anorak merupakan jenis jaket yang sering digunakan sebagai outfit hiking karena modelnya stylish. Beberapa orang menggunakan jaket ini untuk tampil modis saat sampai di puncak gunung. Namun jangan khawatir, jaket ini tak hanya punya desain modern namun bahannya juga tebal.
Meskipun kelihatannya tipis, tetapi sebenarnya jaket anorak cukup hangat untuk digunakan mendaki di lingkungan dengan suhu yang rendah. Agar penampilan semakin menarik, gunakan sepatu boots yang tingginya sampai ke mata kaki.
3. Outfit Hiking Hijab
Banyak wanita muslim ragu untuk mendaki karena merasa sulit menemukan yang pas. Padahal sekarang sudah ada berbagai macam outfit untuk naik gunung yang bisa dikombinasikan dengan hijab. Malah semua outfit yang dipakai untuk hiking modelnya panjang dan tertutup.
Bagi para hijabers bisa menggunakan jaket jenis apa pun yang bahannya tebal dan potongannya panjang. Untuk bawahannya bisa pakai celana cargo atau training yang punya model lebar, sehingga tidak membentuk bagian bawah tubuh.
Terakhir, tinggal gunakan hijab yang bahannya nyaman dan menyerap keringat. Contohnya seperti hijab spandek, katun, ataupun rayon. Jika perlu gunakan juga ciput untuk melindungi rambut dan menghangatkan telinga.
4. Hoodie dan Celana Cargo
Perpaduan hoodie dan celana cargo sangat cocok untuk mendaki gunung. Alasannya karena hoodie merupakan atasan yang paling nyaman dan punya bahan tebal. Selain itu celana cargo juga punya potongan yang lebar, jadi mudah untuk menerobos medan pegunungan.
Outfit hiking pria tersebut juga trendy dan stylish, meskipun terkesan sederhana. Anda bisa menambahkan kupluk sebagai aksesoris. Untuk sepatunya bisa menggunakan boots sandal gunung yang bahannya kuat.
5. Jaket Windbreaker dan Legging
Windbreaker adalah jenis jaket yang sering dipakai untuk aktivitas di luar ruangan. Alasannya karena jaket ini mampu menghalau dan menahan angin, sehingga tubuh tidak mudah kembung. Bahannya terbuat dari parasut namun masih nyaman dan tidak bikin gerah.
Jika ingin dipakai untuk hiking, jaket windbreaker paling pas dipadukan bersama celana legging. Apalagi untuk yang baru pertama kali mendaki dan masih kesulitan menentukan outfit. Perpaduan ini akan membuat momen mendaki jadi lebih mudah dan menyenangkan.
6. Jaket Parka dengan Kupluk Bulu-bulu
Parka merupakan kombinasi waterproof jacket dan hoodie. Jaket ini tidak gampang basah, meskipun terkena embun atau cairan. Di bagian belakangnya juga ada tambahan kupluk yang dilengkapi dengan aksen bulu-bulu.
Dengan menggunakan jaket parka, Anda bisa menghalangi udara dingin pegunungan. Lebih praktisnya lagi, tak perlu menggunakan tambahan kupluk atau penutup kepala lainnya. Cukup gunakan kupluk bawaan yang sudah terjamin hangat karena terbuat dari bahan bulu.
7. Outfit Hiking Flanel
Selanjutnya, untuk yang ingin mengutamakan penampilan ketika mendaki bisa pakai flanel. Kemeja ini punya bahan yang cukup tebal, sehingga tubuh tetap hangat meskipun tidak menggunakan jaket. Selain itu, motif flanel juga sangat modis dengan desain kotak-kotak.
Dikarenakan bahannya yang lebih tipis dari jaket, sebaiknya Anda menggunakan kaos berlapis sebagai inner. Bisa juga tambahkan penggunaan kupluk dan sarung tangan agar tubuh semakin hangat dan terhindar dari masuk angin.
Dengan outfit hiking yang pas, momen mendaki akan jadi berkesan dan menyenangkan. Namun Anda perlu memperhatikan pemilihan outfit yang cocok sesuai dengan kondisi lingkungan hiking. Sehingga tubuh tetap terjaga kondisinya dan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga:
- 8 Ide OOTD ke Bromo Ala Pinterest yang Stylish dan Nyaman
- 9 Ide OOTD CFD Wanita Hijab Agar Terlihat Stylish dan Trend
- 8 Outfit Jalan Sehat Hijab, Bikin Tetap Fashionable Saat Olahraga
- 8 Outfit ke Kebun Binatang untuk Wanita dan Anak, Fashionable!
- 7 Tips Outfit ke Mall Pria Maskulin, Simpel Tapi Keren dan Stylish