Partai pembuka EURO U-21 2023 Georgia U-21 vs Portugal U-21 21 Juni 2023 akan jadi ujian berat untuk Georgia. Tuan rumah EURO U-21 tersebut dinilai belum mampu berbicara banyak di kompetisi tertinggi U-21 di Eropa. Timnas Georgia U-21 juga tergabung di Grup A yang merupakan grup neraka.
Di grup tersebut, ada Belgia, Belanda, dan tentu saja Portugal. Misi untuk lolos ke babak gugur akan sangat sulit. Georgia termasuk tim yang berkali-kali gagal menembus babak penyisian grup karena selalu gagal di kualifikasi. Jadi tuan rumah, mereka memiliki kesempatan untuk berbicara banyak walaupun sulit.
Preview Georgia U-21 vs Portugal U-21
Tim nasional Portugal U-21 sukses mendapatkan 2 kemenangan dalam 2 pertandingan persahabatan di bulan Maret. Mereka kalahkan Norwegia U-21 dan Rumania U-21 dengan skor yang cukup meyakinkan. Norwegia mereka kalahkan dengan skor telak, 3-0, sementara Rumania dikalahkan dengan skor 0-2.
Portugal termasuk tim yang difavoritkan bisa mendapat prestasi di edisi EURO U-21 kali ini. Mereka sukses lolos ke Tbilisi setelah mampu ungguli Islandia dan Yunani di babak kualifikasi. Mereka bahkan tidak pernah kalah dan mencetak 38 gol dengan hanya 3 kali kebobolan. Georgia dijamin akan mengalami kesulitan.
Mereka harus berhadapan dengan salah satu favorit turnamen di hadapan pendukungnya sendiri. Dalam pertandingan uji coba terakhirnya, Georgia sukses kalahkan Siprus U-21 dengan skor 2-0. Sebelumnya, mereka kalahkan Latvia dengan sor tipis 0-1. Timnas Portugal U-21 jelas jauh di atas Latvia dan Siprus.
Jadwal Georgia vs Portugal U-21 21 Juni 2023
Pertandingan EURO U-21 2023 Grup A Georgia U-21 vs Portugal U-21 21 Juni 2023 akan dimainkan di Dinamo Arena, Tbilisi, Georgia. Duel Georgia vs Portugal bisa disaksikan Rabu malam, jam 23:00 WIB. Setelah Portugal, Georgia akan menghadapi Belgia, sementara Portugal akan menghadapi Belanda.
H2H/Susunan Pemain Georgia vs Portugal U-21
Portugal U-21 dan Goergia U-21 belum pernah bertemu dalam turnamen resmi apapun. Pertemuan kedua tim di EURO U-21 2023 akan jadi pertemuan pertama kedua tim. Prediksi susunan pemain Georgia u21 vs Portugal U-21 pertandingan EURO U-21 2023 Grup A.
- Georgia U-21 (4-2-3-1): L. Kutaladze; A. Kalandadze, I. Gelashvili, S. Sazonov, S. Khvadagiani; A. Mekvabishvili, N. Lominadze; G. Tsitaishvili, G. Moistsrapishvili, G. Guliashvili; G. Gagua
- Portugal U-21 (4-3-3): C. Biai; N. Tavares, A. Amaro, A. Penetra, Ze Carlos; P. Bernardo, S. Costa, A. Almeida, F. Silva, H. Araujo, F. Conceicao
Kiper Valencia Giorgi Mamardashvili dan penyerang Bordeaux Zuriko Davitashvili adalah 2 pemain senior yang dipanggil pelatih Georgia untuk memperkuat skuad Georgia U-21. Kedua pemain kemungkinan akan memerankan peran pendukung. Sayang, winger Napoli, Kvicha Kvaratskhelia tidak tersedia untuk Georgia.
Di kubu Portugal, pemain senior yang dipanggil untuk memperkuat Portugal U-21 adalah Nuno Tavares, Vitinha, dan Pedro Neto. Squad Portugal U21 sendiri sudah cukup mumpuni dengan beberapa pemain muda menjanjikan, termasuk Diego Moreira yang memperkuat benfica dan Francisco Conceicao (Ajax).
Prediksi Georgia vs Portugal U-21 21 Juni 2023
Sebagai salah satu tuan rumah EURO U-21 2023, tentu Georgia mendambakan kemenangan. Mereka pasti berharap bisa mengalahkan Portugal dan mengamankan 3 poin penting. Sayang, kualitas dan performa adalah 2 hal yang menentukan. Georgia U-21 memang cukup sial tergabung di grup neraka.
Georgia U-21 vs Portugal U-21 21 Juni 2023 diprediksi berakhir dengan kemenangan Portugal. Skor akhir pertandingan adalah 1-3 untuk kemenangan Pablo Vieira, dkk. Georgia bisa dapatkan 1 gol bukti bahwa mereka tampil bersemangat di hadapan dukungan suporter tuan rumah, tetapi tidak lebih dari itu.
Baca Juga: