Vantage.id – Grup music kenamaan Jepang One Ok Rock akan konser di Indonesia pada September 2023 mendatang. Konser One Ok Rock akan digelar selama dua hari. Intip harga tiket konser One Ok Rock dan cara beli tiketnya di artikel ini.
Konser One Ok Rock di Indonesia akan digelar pada 29 September sampai 30 September 2023. Hal ini dikabarkan langsung melalui akun Twitter resmi One Ok Rock. One Ok Rock akan konser di Indonesia dalam tur dunia mereka yang bertajuk ‘Luxury Disease Asia Tour 2023’.
Sebelumnya, konser One Ok Rock rencananya hanya akan digelar selama satu hari saja yakni di tanggal 29 September 2023. Akan tetapi, lantaran melihat antusiasme penonton di pembelian tiket One Ok Rock, pihak promotor akhirnya menambah jadwal menjadi dua hari di 30 September 2023.
Promotor konser One Ok Rock di Indonesia yakni AEG Present Asia, Sound Rhythm, PK Entertaiment. Konser One Ok Rock digelar di Beach City International Stadium pada 29 sampai 30 September 2023.
Bagi yang belum familiar, One Ok Rock merupakan grup music asal Jepang yang dibentuk di tahun 2005 lalu. Dan melakukan debut pertama mereka setelah dua tahun di 2007 silam. Kepopuleran One Ok Rock tak lepas dari keberhasilan mereka berkolaborasi dengan musisi dunia.
Tak hanya itu, pada 2015 band One Ok Rock dan Warner Bros menandatangani kesepakatan untuk mendistribusikan karya. Dan mereka mengadakan konser tur dunia di Eropa, Australia, hingga Amerika Serikat.
Untuk yang ingin membeli tiket One Ok Rock, bisa melihat harga tiket konser One Ok Rock dan cara membelinya di bawah ini. Terkhusus, bagi penggemar yang tak kebagian tiket untuk konser hari pertama, bisa menyimak ulasanya di bawah ini.
Harga Tiket Konser One Ok Rock di Indonesia
Terdapat lima jenis tiket konser One Ok Rock yang ditawarkan. Berikut adalah rincian harga tiketnya:
- Festival A dijual harga Rp2.700.000 (Free Standing)
- Festival B dijual harga Rp2.450.000 (Free Standing)
- Category 1A dijual harga Rp2.250.000 (Free Standing)
- Category 1C dijual harga Rp2.250.000 (Free Standing)
- Category 1B dijual harga Rp2.250.000 (Free Standing)
- Category 2 dijual harga Rp1.450.000 (Free Standing)
- Category 3A dijual harga Rp1.200.000 (Free Standing)
- Category 3B dijual harga Rp1.200.000(Free Standing)
Cara Beli Tiket One Ok Rock
Penjualan tiket One Ok Rock di Indonesia 2023 bisa dipesan secara online melalui laman http://oorinjakarta2023.com/. Penjualan tiket untuk konser hari pertama pada 29 September 2023 sudah habis terjual atau sold out.
Namun, penjualan tiket One Ok Rock hari kedua pada 30 September 2023 masih dibuka mulai Senin, 12 Juni 2023 pukul 12.00 WIB. Berikut adalah cara membeli tiketnya:
- Masuk ke laman http://oorinjakarta2023.com/.
- Klik menu ‘Buy Ticket’.
- Pilih jenis tiket yang ingin dibeli. Pembelian maksimal 6 tiket.
- Lalu pilih Pesan.
- Klik ‘Agree & Continue’. Ikuti langkah pembayaran sampai selesai. Ada beberapa cara pembayaran melalui VISA, BCA, sampai Mastercard.
Demikian, informasi mengenai cara beli dan harga tiket konser One Ok Rock di Indonesia 2023. Semoga membantu, ya.
Baca Juga:
- Cara Beli Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Lewat BCA Presale
- Inspirasi Outfit Nonton Konser yang Stylish Tapi Juga Nyaman!
- Apa Arti Restricted View dalam Konser Musik Penonton Wajib Tahu
- Harga Tiket Konser Aespa di Indonesia 24 Juni 2023
- Harga Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Setelah Kena Pajak
- Inspirasi Outfit Kaos Oversize yang Bikin Penampilan Jadi Edgy!
- Cara Membuat Cover Letter Untuk Lamar Kerja yang Baik & Benar
- Kampung Toga Sumedang, Harga Tiket Terbaru & Rute Lokasinya
- Cafe Senja Jember: Lokasi, Harga Menu, dan Daya Tariknya
- Poco F5 HargaTerbaru & Spesifikasi, Segera Meluncur 9 Mei 2023!