Jenis rambut ikal identik dengan teksturnya yang tebal dan bervolume. Banyak orang yang tidak suka dengan rambut ini karena dianggap terlalu mengembang dan susah diatur. Padalah jika distyling dengan model rambut pendek ikal wanita yang pas, bentuknya jadi cantik.
Meskipun mempunyai rambut ikal bukan berarti akan terlihat kurang bagus ketika dipotong pendek. Justru rambut ikal pendek memberikan kesan yang lebih fresh dan natural. Apalagi ditambah dengan sedikit tambahan tekstur dan poni.
Referensi Model Rambut Pendek Ikal Wanita
Biasanya rambut ikal memiliki bentuk spiral yang bergelombang dan agak keriting. Maka dari itu jenis rambut ini termasuk sulit untuk ditata. Namun ada beberapa model potongan pendek yang wajib dicoba untuk pemilik rambut ikal.
1. French Wavy Bob
French bob merupakan potongan rambut pendek yang banyak digemari oleh wanita. Hair style ini dibuat menggunakan teknik scrunching untuk merapikan dan memberikan tekstur pada rambut. Biasanya para hair stylist akan menambahkan blunt micro bangs agar lebih manis.
Modelnya tampak elegan dan membuat wajah terkesan lebih tegas, sehingga cocok untuk acara formal. Dengan tipe rambut ikal yang tebal, potongan french bob akan terlihat bervolume tanpa perlu menggunakan alat blow.
2. Blunt Cut
Dibandingkan dengan potongan bob, gaya rambut blunt cut cenderung lebih panjang dan rapi. Model rambut pendek ikal wanita ini panjangnya sampai ke bahu dan dibuat lurus tanpa ada tekstur tambahan. Agar lebih cantik biasanya potongan rambut diberikan sedikit curtain bangs.
Tetapi banyak juga pemilik rambut ikal yang suka dengan blunt cut tanpa poni untuk lebih menunjukkan bagian dahi. Model rambut yang bergelombang akan menambah tekstur hair cut ini menjadi berdimensi dan tampak bervolume.
3. Model Rambut Ikal Wanita Short Waves
Bagi Anda yang suka menonton drama Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan potongan rambut short waves. Model ini sangat populer karena bisa menghasilkan gaya rambut yang terkesan manis namun juga berkelas.
Potongannya dibuat sesuai dengan bentuk dan jenis rambut masing-masing. Biasanya untuk pemilik rambut ikal, potongan akan dibuat lebih tipis tetapi tetap memiliki volume. Gaya rambut ini identik dengan pemberian sedikit poni di bagian samping untuk highlight bagian pipi.
4. Pixie Wavy Cut
Pixie wavy cut merupakan model rambut pendek ikal wanita wajah oval yang membuat Anda terlihat segar. Gaya rambut ini dibuat sangat pendek menyerupai potongan laki-laki namun tetap mempunyai kesan yang feminim.
Apabila tidak suka dengan model rambut yang terlalu tomboy, hair stylist biasanya menambahkan side swept bangs atau poni samping. Dengan penambahan poni rambut jadi lebih berdimensi. Potongan pixie bisa diterapkan pada rambut ikal yang tipis maupun tebal.
5. Asymmetrical Wavy Bob
Jika Anda sedang mencari model rambut pendek ikal wanita wajah bulat, maka asymmetrical wavy bob bisa menjadi pilihan terbaik. Model potongan ini memiliki ciri khas dengan panjang sambut yang asimetris atau tidak seimbang.
Ada salah satu bagian yang dibuat lebih panjang untuk menambahkan tekstur rambut. Sementara itu bagian rambut lainnya dibiarkan pendek. Assymetrical bob biasanya ditambahkan dengan side swept bangs untuk menyamarkan bentuk dahi yang lebar.
6. Short Wavy Bob with Bangs
Short wavy bob merupakan model potongan rambut ikal yang paling umum. Hair style ini dibuat dengan teknik layer untuk memberikan dimensi pada setiap helai rambut. Modelnya dibuat agak berantakan untuk menambahkan volume pada rambut.
Kebanyakan wanita yang memilih potongan shot wavy bob akan meminta tambahan poni sebagai pemanis. Terdapat beberapa model potongan poni yang pas untuk gaya rambut ini, mulai dari curtain bangs hingga micro bangs.
7. Shaggy Wavy Bob
Shaggy merupakan potongan rambut yang dulu sempat viral dan populer di tahun 90an. Meskipun sudah jadul, namun gaya rambut ini masih diminati oleh banyak perempuan zaman sekarang. Bentuknya sangat unik dengan layer dan ilusi rambut yang bertumpuk.
Model rambut shaggy wavy bob paling bagus untuk jenis rambut ikal yang cenderung tipis. Lantaran layer yang dibuat pada gaya rambut ini akan memberikan tambahan volume. Anda dapat meminta tambahan choppy bangs supaya penampilan jadi lebih unik.
8. Model Rambut Pendek Ikal Wanita Wavy Bob
Graduated wavy bob menjadi model potongan rambut ikal yang akan membuat wajah terlihat lebih panjang. Selain itu gaya rambut ini juga dapat menambahkan ilusi dan volume. Ditambah dengan sedikit layer di bagian atas untuk merapikan rambut.
Potongan graduated bob akan tampak bagus jika diterapkan pada rambut ikal yang tebal. Anda bisa memilih model potongan rambut ini untuk tampil kasual. Jika ingin lebih anggun, tambahkan sedikit poni di salah satu sisi.
Untuk mendapatkan penampilan yang fresh dan memesona, Anda dapat memilih berbagai model rambut pendek ikal wanita. Walaupun termasuk dalam jenis yang tebal dan mengembang, tetapi model ikal bisa ditata dengan gaya rambut yang pas.
Baca Juga: